Langgam.id - Partisipasi calon anggota pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Sasak Ranah Pasisie tinggi. Hari pertama pembukaan pendaftaran, puluhan calon pengawas TPS mendatangi posko Panwascam untuk mencari informasi dan mendaftar diri.
Ketua Panwascam Kecamatan Sasak Ranah Pasisie Anton Junaidi mengatakan, tahap awal penerimaan calon pengawas TPS dimulai sejak 3-15 Oktober, dengan melalui tahapan pendaftaran, penelitian berkas administrasi dan wawancara di kantor Panwascam.
Lalu tanggal 16 Oktober dilanjutkan dengan masa perpanjangan tahap satu, dan pengumuman pengawas TPS terpilih 11 November dan akan dilantik 16 November.
"Kita akan menerima sebanyak 42 Pengawas TPS yang akan bekerja selama tahapan masa tugasnya nanti," ujarnya.
Anton Junaidi menambahkan, informasi perekrutan calon pengawas TPS sudah disebarluaskan sebelumnya melalui media sosial dan papan pengumuman, termasuk persyaratan calon, secara administrasi dan umur minimal 25 tahun dan tidak terlibat partai politik serta ketentuan lainnya.
"Sesuai aturan jumlah pendaftar harus dua kali lipat kebutuhan, jika tidak terpenuhi di gelombang pertama akan dilanjutkan dengan tahapan perpanjangan," ujarnya.
Anton menambahkan, berdasarkan pengalaman sebelumnya, tingkat partisipasi masyarakat dan pendaftar sangat tinggi, dan diyakini bisa terpenuhi di gelombang pertama, mengingat jumlah TPS hanya 42.
Sementra itu, Kepala Sekretariat Panwascam Kecamatan Sasak Ranah Pasisie Dendi Hardiman memastikan sekretariat Panwascan steril selama tahapan penerimaan calon pengawas TPS. Petugas sudah mempersiapkan mekanisme pendaftaran sesuai standar covid-19.
Sebelum memasuki pekarangan, masyarakat dan calon anggota pengawas TPS harus, melakukan scanning dengan mengajurkan cuci tangan, mengukur suhu tubuh dan menjaga jarak, serta tetap menggunakan masker saat berada dilingkungan kantor Panwascam.
"Kami sudah sediakan sarana penunjang pencegahan covid-19, dan berharap masyarakat bisa patuhi aturan tersebut demi keselamatan bersama," ujar. (Ian/HFS)