HUT APKASI, Presiden Minta Bupati Jaga Kesehatan Masyarakat dan Pulihkan Ekonomi

Pemulihan Covid-19, jokowi vaksin jurnalis, Jokowi cabut

Presiden Jokowi saat memberikan arahan pada Rapat Terbatas (Ratas) melalui konferensi media, Senin (27/7). (Foto: Humas/Ibrahim).

Langgam.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta para bupati memaksimalkan peran mereka dalam menjaga kesehatan masyarakat. Para bupati juga diminta memulihkan situasi ekonomi yang terdampak pandemi covid-19.

"Peran 416 bupati yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) sangatlah penting di tengah situasi pandemi saat ini dalam menjaga kesehatan masyarakat dan memulihkan perekonomian," kata Jokowi.

Hal itu disampaikan Jokowi dalam peringatan hari Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) ke-21. Asosiasi yang dipimpin Bupati Dharmasraya Sutan Riska Taunku Kerajaan itu juga dituntut membuat berbagai inovasi.

"APKASI harus mampu melakukan lompatan yang siknifikan, para bupati harus terus melakukan terobosan dan inovasi, dan tidak terjebak rutinitas," ujarnya.

Jokowi menekankan, terobosan itu dibutuhkan agar pelayanan yang diterima masyarakat lebih maksimal.

APKASI dibentuk dan dideklarasikan pada tanggal 30 Mei 2000 di Jakarta. Pendeklarasian tersebut dilakukan oleh 26 anggota yang mewakili 26 Provinsi pada saat itu dengan jumlah kabupaten 246.

Keanggotaan organisasi ini menganut sistem stelsel pasif dengan demikian seluruh Pemerintah Kabupaten, termasuk kabupaten yang baru dimekarkan dianggap menjadi anggota APKASI. Saat ini jumlah kabupaten adalah 412 kabupaten. (*ABW)

Baca Juga

Dharmasraya Gelar FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024 Targetkan Peningkatan Nilai IPS
Dharmasraya Gelar FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024 Targetkan Peningkatan Nilai IPS
Pasar rakyat berkonsep modern akan segera hadir di Kabupaten Dharmasraya. Pelaksanaan groundbreaking proyek pembangunan Pasar Dharmasraya
Gandeng PT Adhi Perkasa Gedung, Pasar Rakyat Dharmasraya Dibangun di Lahan 5 Ha
Ibunda Bupati Dharmasraya Meninggal Dunia
Ibunda Bupati Dharmasraya Meninggal Dunia
Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan
Kinerja Pemerintah Kabupaten Dharmasraya Terbaik di Sumbar, Nomor 9 di Indonesia
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Stok gula pasir di Bulog Sumbar kosong, sementara stok beras capai 7.000 ton.
Bulog Gelar Bazar 2 Hari Disela HUT Dharmasraya
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi