Hujan Seharian, Banjir dan Longsor Terjadi di Pesisir Selatan

Longsor Kabupaten Solok

Ilustrasi - banjir. (Foto: andrewtheshrew /pixabay.com)

Langgam.id - Banjir dan longsor terjadi di beberapa titik di Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat. Peristiwa itu terjadi akibat hujan labat yang mengguyur sejak siang hari.

"Akibat tingginya Intesitas hujan mengakibatkan terjadinya beberapa titik banjir dan longsor," kata Kalaksa BPBD Sumbar Erman Rahman, dalam keterangannya, Rabu (23/9/2020).

Baca juga: BMKG Prediksi Angin Kencang dan Hujan Guyur Sumbar hingga Jumat

Erman mengatakan banjir terjadi di dua lokasi di Pesisir Selatan yakni di Kenagarian Siguntur Tuo Kecamatan Koto XI Tarusan dan di jalan lintas Bukit Pulai Kecamatan Batang Kapas. Di satu lokasi lainny terjadi banjir dan longsor.

"Banjir Longsor di Kecamatan Bayang," ucapnya.

Erman mengatakan, Satgas TRC PB BPBD Pesisir Selatan saat ini sudah menuju ke lokasi untuk melakukan penangan. Dia menyebut tak ada korban akibat kejadian itu.

"Satgas TRC PB BPBD Pesisir Selatan masih melakukan pendataan," pungkasnya. (ABW)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Banjir di Timpeh Dharmasraya, 1.991 Jiwa Terdampak
Banjir di Timpeh Dharmasraya, 1.991 Jiwa Terdampak
Sejumlah Rumah di Pariaman Tergenang Banjir, Wako Minta Petugas Siaga Bantu Warga
Sejumlah Rumah di Pariaman Tergenang Banjir, Wako Minta Petugas Siaga Bantu Warga
2 Jembatan Putus Akibat Banjir di Malampah, Pemkab Pasaman Turun Beri Bantuan
2 Jembatan Putus Akibat Banjir di Malampah, Pemkab Pasaman Turun Beri Bantuan
Bupati Padang Pariaman Tinjau Korban dan 15 Titik Banjir di 5 Kecamatan
Bupati Padang Pariaman Tinjau Korban dan 15 Titik Banjir di 5 Kecamatan
Banjir
Banjir dan Longsor di Kabupaten Padang Pariaman: 43 Titik, 2 Orang Meninggal
Banjir Batu Busuak: Puluhan Warga Dievakuasi Tengah Malam
Banjir Batu Busuak: Puluhan Warga Dievakuasi Tengah Malam