Hingga Siang Ini, 3 Kali Gempa Terjadi di Talu Pasaman Barat

Berita Gempa Pasaman Barat terbaru dan terkini hari ini: Gempa kembali terjadi di Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Sabtu (2/4/2022).

Gempa di Talu, Pasaman Barat. (Foto: Dok. BMKG)

Berita Gempa Pasaman Barat terbaru dan terkini hari ini: Gempa kembali terjadi di Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Sabtu (2/4/2022).

Langgam.id - Gempa kembali terjadi di Talu, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar). Bahkan, hingga siang ini, Sabtu (2/4/2022) sudah tiga kali gempa terjadi di daerah itu.

Catatan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa pertama terjadi pukul 08:31 WIB.

Gempa itu bermagnitudo 2,6 dengan pusat 0.19 Lintang Selatan (LS) dan 99.95 Bujur Timur (BT) atau tepatnya 5 Kilometer Barat Daya Talu, Pasaman Barat. Data BMKG, gempa itu terjadi pada kedalaman 10 kilometer.

Gempa kedua terjadi pukul 08:56 WIB dengan magnitudo 1,7. Pusat gempa 0.20 LS dan 100.2 BT atau tepatnya 5 kilometer Tenggara Talu, Pasaman Barat. Gempa berkekuatan 1,7 itu terjadi pada kedalaman 10 kilometer.

Kemudian, gempa ketiga terjadi pada pukul 10:24 WIB. Lokasinya 0.20 LS dan 99.99 BT, tepatnya 3 Kilometer Tenggara Talu, Pasaman Barat.

Gempa ketiga dengan magnitudo 3,5 dan terjadi pada kedalaman 10 kilometer.

Sehari sebelumnya, Jumat (1/4/2022) juga terjadi gempa di Talu, Pasaman Barat dengan magnitudo 2,0 yang terjadi pada pukul 19.48 WIB. Gempa itu terjadi pada kedalaman 10 kilometer.

Baca juga: Di Talu Pasaman Barat Gempa Lagi

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada laporan kerusakan ataupun korban jiwa akibat gempa tersebut.

Dapatkan update berita Gempa Pasaman Barat terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Nia Kurnia Sari ditemukan terkubur di lahan perkebunan di Pasa Gelombang, Nagari Kayu Tanam, Kecamatan 2x11 Enam Lingkung, Padang Pariaman,
Gadis 18 Tahun di Padang Pariaman Ditemukan Terkubur usai Hilang 3 Hari saat Jual Gorengan
Penjabat (Pj) Wali Kota Padang Andree Algamar meninjau Shelter Darussalam yang berada di Kelurahan Bungo Pasang, Kecamatan Koto Tangah
Soal Isu Megathrust Mentawai, Pj Wako Padang Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan
Gamawan Fauzi
Nama Gamawan Fauzi Diduga Dicatut Masuk Tim Pemenangan Mahyeldi-Vasko
Kampanye Peserta Pilkada 2024 di Media Difasilitasi Negara
Kampanye Peserta Pilkada 2024 di Media Difasilitasi Negara
Simulasi Evakuasi Mandiri Megathrust di Mentawai: Warga Didorong Jadikan Kesiapsiagaan Sebagai Budaya Seumur Hidup
Simulasi Evakuasi Mandiri Megathrust di Mentawai: Warga Didorong Jadikan Kesiapsiagaan Sebagai Budaya Seumur Hidup
Ketua KPU Sumbar, Surya Efitrimen mengatakan bahwa terdapat satu daerah di Sumatra Barat yang hingga pukul pendaftaran ditutup pada Kamis
Respons KPU Dharmasraya Soal Gagalnya Pasangan Adi Gunawan dan Romi Siska Putra Mendaftar di Masa Perpanjangan