Hilang Sehari, Nelayan Ditemukan Meninggal di Perairan Mentawai

Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jasad nelayan yang ditemukan meninggal dunia di perairan laut Kepulauan Mentawai. (Dok. Basarnas)

Tim SAR gabungan saat mengevakuasi jasad nelayan yang ditemukan meninggal dunia di perairan laut Kepulauan Mentawai. (Dok. Basarnas)

Langgam.id - Seorang nelayan ditemukan meninggal dunia, Jumat (1/1/2021). Korban bernama Retta (45) itu hilang di perairan Sagulubek, Kecamatan Siberut Barat Daya, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat (Sumbar) sejak Kamis (31/12/2020).

Nelayan itu melaut bersama tiga rekannya yang berhasil diselamatkan masyarakat. "Korban meninggal dunia ini ditemukan sekitar pukul 11.50 WIB di Pantai Sagulubek," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Mentawai, Akmal, Jumat (1/1/2021).

Akmal mengungkapkan, korban ditemukan sekitar 500 meter dari lokasi awal saat kapal yang ditumpangi dihantam gelombang. "Setelah dievakuasi, jenazah korban dibawa ke rumah duka," jelasnya.

Sebelumnya, korban melaut bersama tiga rekannya bernama Janang (32), Erto (30) dan Ruspen (20). Ketiganya ditemukan oleh masyarakat dengan kondisi selamat.

Sedangkan Retta dinyatakan hilang. Operasi SAR pun dilakukan hingga akhirnya membuahkan hasil meskipun korban ditemukan dalam kondisi telah meninggal dunia. (Irwanda/ICA)

 

Baca Juga

Pencarian satu orang nelayan yang dinyatakan hilang di Perairan Karang Laweh, Kecamatan Padang Barat, Padang masih belum membuahkan hasil.
Pencarian Hari ke-2 Hilangnya 1 Nelayan di Padang Masih Nihil
Kepala Dinas Perikanan dan Pangan Kota Padang Alfiadi, membuka kegiatan Bulan Cinta Laut 2024 serta Sosialisasi Program Pemberdayaan Nelayan
Nelayan di Padang Terima Bantuan Sarana Alat Penangkap Ikan
Pemprov Sumbar Targetkan Seluruh Kapal Perikanan Miliki Izin PKPP Sampai Akhir 2023
Pemprov Sumbar Targetkan Seluruh Kapal Perikanan Miliki Izin PKPP Sampai Akhir 2023
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, Bandara Baru Rokot Mentawai baru saja diselesaikan dan sedang menunggu proses penerbitan
Selesai Dibangun, Bandara Baru di Mentawai Siap Dioperasikan Tahun Ini
Deputi Kemenko Polhukam Gelar Rapat di Korem 032 Terkait Info Penjualan Pulau di Mentawai
Deputi Kemenko Polhukam Gelar Rapat di Korem 032 Terkait Info Penjualan Pulau di Mentawai
2 Warga Dilaporkan Terluka Akibat Gempa M 6,1 di Mentawai
2 Warga Dilaporkan Terluka Akibat Gempa M 6,1 di Mentawai