InfoLanggam - Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh ikut berkurban bersama masyarakat Tangah Padang, Kelurahan Balai Panjang melalui program ASN Berkurban pada Selasa (18/6/2024).
Selain itu, Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Kota Payakumbuh juga menyalurkan satu ekor sapi dari drg Devya Linda untuk warga Tangah Padang.
"Alhamdulillah, hari ini kita menyembelih satu ekor sapi dan satu ekor kambing PE (peranakan etawa) dari Bapak Pj Wali Kota Payakumbuh di Tangah Padang," kata Sekda Rida Ananda mewakili Pj Wali Kota Payakumbuh saat pemotongan hewan kurban di Tangah Padang.
Sekda Rida mengatakan, penyaluran hewan kurban tersebut, diberikan ke daerah-daerah yang minim pelaksanaan kurban atau tidak ada melaksanakan kurban.
"Di sini sangat minim sekali kurban dari tahun ke tahun, makanya kita arahkan di sini," bebernya.
"Kita berharap dengan semangat berkorban ini, kita bisa menunjukkan kepedulian terhadap sesama, kedermawanan yang akan menjadi penawar bagi masyarakat kita," tuturnya.
Mewakili Pj Wako Suprayitno, Sekda Rida memberikan apresiasi kepada drg Devya yang telah memberikan perhatiannya kepada kampung halaman dengan berkurban di Balai Panjang.
"Kami mengucapkan terimakasih kepada drg Devya, semua ini tak lepas dari perhatian dan kepeduliannya kepada sesama di kampung halaman. Semoga dibalas dengan kebaikan yang berlimpah oleh Allah," ujarnya.
Dikesempatan itu juga, Ketua LKKS Kota Payakumbuh, Chece Rida Ananda mengatakan, ini merupakan tahun kedua LKKS Kota Payakumbuh melaksankan kurban bersama masyarakat di Tangah Padang.
"Harapan kita, kurban yang dilaksanakan hari ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Tangah Padang," katanya.
Sementara itu tokoh masyarakat Balai Panjang Zulkifli Dt. Lelo mengucapkan terimakasih kepada Pemko Payakumbuh, LKKS Kota Payakumbuh dan drg Devya yang telah melaksaankan kurban di Tangah Padang.
"Alhamdulillah, atas nama masyarakat Tangah Padang Indah kami mengucapkan terimakasih, mudah-mudahan membawa berkah dan manfaat bagi masyarakat kita," ucapnya.
Di kesempatan itu juga dilakukan penyerahan bantuan sembako untuk lima keluarga miskin untuk pemenuhan kebutuhan kelurga berupa beras, minyak dan telur. (*)