Gusdi Sastra Meninggal di RSUP M Djamil,  FIB Unand: Tak Ada Indikasi Covid-19

rektor unand

Gerbang kampus Unand.

Langgam.id - Universitas Andalas (Unand) berduka, seorang dosen terbaiknya di Fakultas Ilmu Bahasa (FIB) Gusdi Sastra meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang, Minggu (12/9/2021).

Almarhum diketahui menghembuskan napas terakhirnya sekitar pukul 13.45 WIB. Hal ini dibenarkan Dekan FIB Unand, Herwandi.

"Iya, jam 13.45 WIB. Beliau sebelumnya menderita sakit paru-paru. Napas sesak," kata Herwandi dihubungi langgam.id, Minggu (12/9/2021).

Ia mengatakan, sebelumnya almarhum sempat dirawat selama satu minggu di Rumah Sakit Unand. Namun kondisi yang kian kritis, akhirnya dirujuk ke RSUP M Djamil Padang.

"Tadi pagi kritis, lalu dirujuk ke RSUP M Djamil. Tidak ada indikasi Covid-19, dari Rumah Sakit Unand memang sakit paru," jelasnya.

Sosok almarhum Gusdi Sastra sangat dikenal di lingkungan Unand, khusus FIB. Menurut Herwandi, almarhum termasuk dosen berprestasi dan peduli terhadap para disabilitas.

Hal ini, kata dia, dapat dibuktikan dengan yang dilakukan almarhum seperti penelitian dan terapi terhadap bahasa tunawicara. Unand tentunya sangat kehilangan sosok almarhum.

"Kami FIB Unand sangat kehilangan. Beliau sangat peduli disabilitas, sudah banyak penelitian tentang itu, fokus ke situ. Sudah banyak kerja sama dengan dokter," ujarnya.

"Banyak hal yang telah dikerjakan beliau. Seperti juga antusias dalam penerbitan jurnal tingkat akreditasi nasional. Ini sudah sangat bagus. Rencana mau melangkah ke tingkat jurnal akreditasi internasional," sambungnya.

Baca Juga

Hindari Jerat Pinjol, PT Pegadaian Ajak Mahasiswa UNAND jadi Agen Tambah Penghasilan
Hindari Jerat Pinjol, PT Pegadaian Ajak Mahasiswa UNAND jadi Agen Tambah Penghasilan
Bahas Potensi Bisnis, UNAND Hadirkan Pemilik The Balcone Suites & Resort
Bahas Potensi Bisnis, UNAND Hadirkan Pemilik The Balcone Suites & Resort
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN terkait Jabatan Ketua LPM
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN terkait Jabatan Ketua LPM
Bentuk Satgas PPK, UNAND Komit Zero Tolerance Terhadap Kekerasan
Bentuk Satgas PPK, UNAND Komit Zero Tolerance Terhadap Kekerasan
Debat publik pertama calon gubernur dan wakil gubernur Sumatra Barat yang diselenggarakan pada Rabu (13/11/2024), mendapat tanggapan
Akademisi Unand: Debat Calon Gubernur Sumbar Kurang Konkret Bahas Tata Kelola Pemerintahan yang Baik
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN, Khairul Fahmi Tolak Duduki Jabatan WR II
Rektor UNAND Laksanakan Putusan PTUN, Khairul Fahmi Tolak Duduki Jabatan WR II