Gudang Kain di Bukittingi Terbakar, Kerugian Capai Rp 1 Miliar

gudang-kain-di-bukittingi-terbakar-kerugian-capai-rp-1-miliar

Tim pemadam kebakaran dari Damkar Kota Bukittinggi memadamkan api di lantai dua gudang kain yang terbakar di Jalan Sumarapak. [Foto: Dok. Damkar]

Langgam.id - Gudang kain di Kota Bukittinggi terbakar dini hari Rabu (30/11/2022). Kerugian ditaksir mencapai Rp 1 miliar.

Informasi dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Bukittinggi, gudang kain merupakan ruko dua pintu dan berlantai dua. Ruko terletak di Jalan Sumarapak Kelurahan Tarok Dipo, Kecamatan Guguk Panjang Kota Bukittinggi.

Api mulai membara sekitar pukul 01.00 WIB. Setelah mendapat laporan, tim pemadam pun langsung diterjunkan ke lokasi.

Pihak Damkar Bukittinggi mendatangkan enam armada pompa bersama tiga regu personel. Selain itu juga didatangkan dua unit mobil pemadam kebakaran dari Damkar Agam.

Tim sempat mendapat kendala ringan saat menuju lokasi. Pasalnya, akses jalan di sana cukup sempit.

Api dapat dijinakkan sepenuhnya pada pukul 08.15 WIB. Tim melakukan pemadaman dan pendinginan.

Baca Juga: Kebakaran Kantor BRI hingga Rumdis Dokter di Pessel, Kerugian Capai Rp1 Miliar

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun korban Abrar (52) ditaksir mengalami kerugian sekitar Rp 1 miliar. Pihak berwenang masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran hingga berita ini diturunkan.

Baca Juga

Pemko Bukittinggi mengalokasikan anggaran sebesar Rp8.020.000.000 untuk pembangunan dan rehabilitasi sekolah pada 2025 ini.
Bangun dan Rehab 13 Sekolah, Pemko Bukittinggi Alokasikan Dana Rp8 Miliar
Ketua DPC Partai Demokrat Bukittinggi, Ramlan Nurmatias mengklaim mendapatkan dukungan dari PKS untuk maju pada Pilkada Bukittinggi 2024.
PKS Usung Ramlan Nurmatias dan Ibnu Asis di Pilkada Bukittinggi 2024
Kronologi Kasus Dugaan Ayah Aniaya 2 Anak di Pasaman
Polisi Ringkus Pelaku Terduga Pengeroyokan Ketua Relawan Anies Baswedan
Anak Aniaya Ibu Gara-gara Uang KIP
Motif Dugaan Pengeroyokan Ketua Relawan Anies, Dipicu Soal Piutang
Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi
Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi
Laju Inflasi di Sumbar Stabil Selama Pandemi Corona
Rekor dalam Sewindu, Inflasi Sumbar 2022 Tembus 7,43 Persen