Gubernur Riau Duga Kasus Covid-19 Tinggi karena Datang dari Sumbar dan Sumut

Covid-19 riau

Gubernur Riau Syamsuar. [dok. Pemprov Riau]

Langgam.id - Gubernur Riau Syamsuar menduga peningkatan kasus Covid-19 di daerah itu berasal dari Sumatra Barat (Sumbar) dan Sumatra Utara (Sumut). Sebab pendatang dari dua provinsi itu meningkat beberapa hari terakhir.

"Dalam beberapa hari ini, kita melihat ada tren, terutama warga yang datang dari provinsi lain. Di mana jumlah kasus positifnya meningkatkan. Ada indikasi yang tinggi datang dari Sumatra Barat dan Sumatra Utara," kata Syamsuar seperti dikutip dari laman resmi Pemprov Riau, Rabu (11/8/2021).

Hal itu disampaikan Syamsuar menyusul empat daerah di Riau yang berstatus Level 4 penyebaran Covid-19. Keempat daerah itu yakni Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kabupaten Siak, dan Kabupaten Rokan Hulu.

Baca juga: Riau Kembali Lakukan Penyekatan Pendatang dari Sumbar, Sumut dan Jambi

Dia juga meminta daerah yang berstatus PPKM Level 3 tetap meningkat kewaspadaan terhadap penyebaran Covid-19. Daerah yang menerapkan PPKM Level 3, kata dia, juga perlu membatasi mobilitas masyarakat.

"Kita perlu memberitahukan agar kabupaten kota yang level 3 juga harus berhati-hati, meningkatkan kewaspadaan, meningkatkan kinerja dan pengawasan yang ketat. Kemudian ikut menyampaikan Prokes dan membatasi mobilitas masyarakat agar kita bisa mengendalikan penyebaran Covid-19," ujarnya.

Diketahui, peningkatan kasus positif Covid-19 di Riau juga membuat pemerintah setempat kembali menerapkan penyekatan di perbatasan. Penyekatan itu dilakukan di perbatasan Riau dengan provinsi tetangga yakni Sumbar, Sumut dan Jambi.

“Tadi sudah disepakati, dan masing-masing bupati yang daerahnya di perbatasan provinsi sudah siap untuk melaksanakan penyekatan, dan bahkan sudah ada bupati yang melaksanakan,” ucap Syamsuar.

Baca Juga

Permasalahan baru yang menimpa umat Islam yakni terkait daftar nama-nama ustadz kondang yang terdaftar dalam jaringan radikalisme.
Pergeseran Nilai Muhammadiyah Sumbar dalam Politik?
Kepala Balai Pelayanan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Sumbar, Bayu Aryadhi mengungkapkan bahwa konflik yang terjadi
BP2MI: Tidak Ada Pekerja Migran Indonesia dari Sumbar di Zona Konflik
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
BNNP Sumbar Gagalkan Penyelundupan Setengah Ton Ganja di Kabupaten Pasaman 
Ahmad Hafidz
Nagari Creative Hub: Penggerak Ekonomi Masyarakat
Sebanyak 14 anggota DPR RI dan 4 anggota DPD RI terpilih asal Sumatra Barat untuk periode 2024-2029 telah dilantik pada 1 Oktober 2024
Harta Kekayaan Anggota DPR dan DPD Asal Sumbar: Mulyadi Terkaya, Cerint Iralloza Terendah
Menteri BUMN Erick Thohir telah menyetujui pengalihan lahan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk pengembangan RSUP M Djamil Kota Padang.
Flyover Sitinjau Lauik Segera Dibangun, Andre: Pemenang Lelang Diumumkan 7 Oktober 2024