Langgam.id - Ikatan Alumni Don Bosco bersama Korsp Sukarela Palang Merah Indonesia (KSR PMI) Unit Universitas Negeri Padang (UNP) menargetkan 1.500 pendonor darah hadir di Pendopo UNP. Kegiatan donor darah ini diikuti oleh mahasiswa dan dosen UNP, Kamis (29/8/2019).
Bakti sosial bertema “Bersatu Untuk Berbagi” ini juga dihadiri Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Irwan Prayitno. Menurutnya, kegiatan kemanusiaan seperti ini patut dicontoh oleh alumni-alumni sekolah lainnya.
“Saya yakin, target 1.500 ini terpenuhi. Sebab, kegiatannya berlangsung di lingkungan kampus. Ribuan kantong darah pasti terhimpun dari kegiatan ini. Kalau ini berlangsung tiap sekali tiga bulan, Sumbar tidak akan kekurangan stok darah lagi,” katanya.
Irwan mengapresiasi donor darah dengan peserta terbanyak yang bahkan memecahkan Rekor Muri itu. “Jadikan donor darah itu gaya hidup. Dengan donor darah, orang lain terbantu, tubuh kita sehat, amal pun dapat,” katanya.
Ketua umum alumni Don Bosco Joi Kahar mengatakan, bakti sosial ini satu wujud kepedulian para alumni untuk sesama. “Kegiatan ini terlaksana setiap tahun karena kebersamaan, bantuan, sumbangsih dan partisipasi para alumni,” katanya. (Rahmadi/rls)