Gempa Magnitudo 5,7 Dirasakan Cukup Kuat di Pesisir Selatan dan Padang

Gempa Magnitudo 5,7 Dirasakan Cukup Kuat di Pesisir Selatan dan Padang

Pusat gempa Rabu (10/6/2020). (Peta: BMKG)

Langgam.id – Gempa dengan kekuatan magnitudo 5,7 dan berpusat sekitar 28 kilometer dari Muko-Muko, Bengkulu yang berbatas dengan Sumatra Barat dirasakan cukup kuat di Kabupaten Pesisir Selatan dan Kota Padang.

Kapolres Pesisir Selatan Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Cepi Noval mengatakan, di Painan goyangan gempa sangat terasa. “Di Mapolres terasa sekali goyangannya. Sekitar 30 detik, Tapi kondisi aman,” katanya, kepada Langgam.id, Rabu (10/6/2020).

Di Padang, warga yang merasakan gempa berlarian ke luar rumah. Di kawasan Andalas, misalnya, gempa terasa beberapa detik seperti truk.

Di Rumah Sakit Dr M Djamil Padang, gempa terasa lumayan kencang, kaca bergoyang. Orang-orang terlihat berlari ke luar ruangan. “Seperti di atas ombak,” kata Indra (37), salah satu pengunjung kepada Langgam.id.

Selain di Pesisir Selatan dan Padang, sejumlah warga di komentar facebook Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Padang menyebut, gempa juga terasa di Mentawai dan  Solok, juga sedikit di Padang Panjang, Lubuk Basung dan Batusangkar.

Belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. Menurut BMKG, gempa terjadi Rabu (10/6/2020) pukul 11.35.18 WIB.  Gempa berpusat pada 2,73 Lintang Selatan dan 100,91 Bujur Timur. Gempa pada kedalaman 24 kilometer itu tidak berpotensi tsunami. (*/Irwanda/SRP/SS)

Baca Juga

Aktivitas gempa bumi di Sumatra Barat meningkat dalam sepekan terakhir. BMKG mencatat, pada periode 10-16 Oktober 2025 terdapat 57 kali
Gempa M4,7 Guncang Bonjol Pasaman
BMKG: Waspadai Cuaca Ekstrem di Sumbar
BMKG: Waspadai Cuaca Ekstrem di Sumbar
BMKG Padang Panjang mencatat 84 gempa bumi terjadi di Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya sepanjang November 2025.
Sumbar Diguncang 84 Kali Gempa Sepanjang November 2025
Padang masuk dalam 10 besar daerah dengan curah hujan tertinggi di Indonesia. Berdasarkan data BPS, Padang berada di peringkat delapan dengan
Hujan Ekstrem Kembali Guyur Sumbar Pagi Ini, Area Kayu Tanam Tembus 245 mm
Info Terkini Banjir Bandang Lubuk Minturun: 3 Orang Meninggal
Info Terkini Banjir Bandang Lubuk Minturun: 3 Orang Meninggal
Sejumlah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga lebat tiga hari ke depan, Sabtu-Senin.
Berikut Wilayah Terpapar Prakiraan Hujan Lebat Menurut BMKG Hingga Beberapa Waktu ke Depan