Gempa Magnitudo 4,9 Jelang Subuh di Pasaman Kejutkan Warga Sumbar

Gempa Magnitudo 4,9 Jelang Subuh di Pasaman Kejutkan Warga Sumbar

Peta pusat gempa di Pasaman. (Peta: BMKG)

Langgam.id - Gempa darat Magnitudo 4,9 terjadi menjelang waktu subuh pada Sabtu (12/6/2021) di Pasaman, Sumatra Barat (Sumbar). Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dalam aplikasi infogempa merilis, gempa ini tepatnya terjadi pada pukul 4.37 WIB pada kedalaman 10 kilometer.

Menurut BMKG, gempa berpusat pada koordinat 0,05 Lintang Selatan dan 100,03 Bujur Timur. Pusat gempa, berjarak sekitar 25 kilometer di sebelah barat daya Pasaman. Dalam peta, pusat gempa terlihat dekat Gunung Pasaman

Gempa ini, menurut, BMKG dirasakan di sejumlah daerah di Sumbar. Selain di Pasaman, juga dirasakan I-II MMI di Padang Panjang, Bukittinggi, Padang dan Lubuk Basung serta sekitar II MMI di Kabupaten Agam.

Hal tersebut terkonfirmasi dari sejumlah komentar warga di akun resmi BMKG Padang Panjang. Menurut sejumlah warga, selain di Pasaman dan beberapa daerah yang disebut BMKG di atas, gempa juga dirasakan di Pariaman, Payakumbuh, Tanah Datar dan sejumlah wilayah lain.

Menurut warga, gempa terasa cukup kuat dan mengejutkan warga yang sedang tertidur. Belum ada laporan ada kerusakan akibat gempa darat ini. (*/SS)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Setahun Gempa Pasaman Barat Berlalu, Penanganan yang Tertatih-tatih
Setahun Gempa Pasaman Barat Berlalu, Penanganan yang Tertatih-tatih
2 Jembatan Putus Akibat Banjir di Malampah, Pemkab Pasaman Turun Beri Bantuan
2 Jembatan Putus Akibat Banjir di Malampah, Pemkab Pasaman Turun Beri Bantuan
Menyangkal Marapi Erupsi Pemicu Gempa Dahsyat 1926
Menyangkal Marapi Erupsi Pemicu Gempa Dahsyat 1926
Langgam.id - DPR RI dikabarkan menganggarkan Rp1,5 miliar untuk pengadaan 100 unti televisi 43 inci bagi ruang anggota dewan.
Dukung PMN PLN Rp10 Triliun, Andre Rosiade Minta Pemerataan Listrik di Pasaman
Belajar dari Gempa Cianjur
Belajar dari Gempa Cianjur
Langgam.id - Tenda darurat yang digunakan untuk belajar sementara siswa SD 11 di Simalegi Mentawai ambruk diterjang angin kencang.
Bangunan Roboh Akibat Gempa, Kini Tenda Darurat Pelajar SD di Simalegi Ambruk Diterjang Angin Kencang