Gempa M 5,0 Terasa Kuat di Padang

Langgam.id - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,0 mengguncang wilayah 78 kilometer barat daya Pariaman, Sumatera Barat, Senin (16/12/2024), pukul 10.50 WIB. Berdasarkan informasi yang dirilis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa ini terjadi pada koordinat 1,22 Lintang Selatan dan 99,76 Bujur Timur dengan kedalaman 20 kilometer.

Guncangan dirasakan di beberapa wilayah Sumatera Barat, termasuk Pariaman, Padang, dan sekitarnya. Masyarakat melaporkan getaran terasa cukup kuat selama beberapa detik, meski tidak menimbulkan kepanikan yang berarti.

Di Padang, guncangannya terasa menggetarkan. Sehingga sejumlah masyarakat terpantau berhamburan keluar dari rumah ataupun kedai, serta fasilitas lainnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan kerusakan atau korban akibat gempa tersebut. BMKG mengingatkan masyarakat di wilayah rawan gempa untuk selalu siap siaga dan memahami langkah-langkah evakuasi. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Hujan Guyur Gunung Marapi, Debit Air Sungai Meningkat 
Hujan Guyur Gunung Marapi, Debit Air Sungai Meningkat 
Karhutla
Dampak Karhutla di Limapuluh Kota Capai 800 Hektare
Walinagari Bukik Batabuah: Erupsi Marapi Pagi Ini Kejutkan Warga, Suara Dentuman Keras Mirip Letusan Meriam
Walinagari Bukik Batabuah: Erupsi Marapi Pagi Ini Kejutkan Warga, Suara Dentuman Keras Mirip Letusan Meriam
Semen Padang FC kalah 3-0 atas Negeri Sembilan
Laga Uji Coba, Semen Padang Takluk Lawan Negeri Sembilan
Petugas gabungan memadamkan karhutla di Kabupaten Tanah Datar.
Mitigasi Karhutla, BPBD Sumbar Siapkan Opsi Modifikasi Cuaca
BPBP Kabupaten Limapuluh Kota memadamkan kebakaran hutan dan lahan atau Karhutla, Minggu (20/7/2025). DOK BPBD
Karhutla Meluas, BPBD Sumbar Bakal Tetapkan Status Siaga Darurat