Gara-gara Kentut, Suami-Istri di Padang Dibacok Tetangga

Suami-Istri di Bacok

Polisi saat melakukan penyelidikan di rumah korban pembacokan di Padang. I(Polisi)

Langgam.id - Pasangan suami istri (pasutri) di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) bernama Feri Giawa (46) dan Nova Risna Dewi (41), terpaksa dilarikan ke rumah sakit karena mengalami luka bacok senjata tajam yang dilakukan tetangganya sendiri.

Peristiwa ini terjadi di kediaman mereka di kawasan Bandes Batu Kasek, Kelurahan Pengambiran Ampalu Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung, Kota Padang, Selasa (21/2/2020). Keduanya, kini dirawat di rumah sakit berbeda.

Korban atas nama Feri Giawa dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M Djamil Padang. Sementara istrinya, Nova Risna Dewi, dirawat di Rumah Sakit Tentara Reksodiwiryo.

Pertikaian antar tetangga ini terjadi diduga karena hanya hal sepele. Pelaku yang diketahui bernama Anton Setiawan (37), disinyalir kesal karena tidak terima tindakan korban mengentutinya.

Kapolsek Lubuk Begalung, AKP Andi Parningotan Lorena, membenarkan peristiwa pembacokan itu. Pelaku juga telah berhasil diamankan oleh pihaknya.

"Kejadian sekitar pukul 06.00 WIB, pelaku mendatangi rumah korban dengan membawa sebilah pisau dan sabit. Saat di rumah, pelaku menemui korban sedang tidur di kamarnya. Ketika itulah pelaku membacok pasutri ini," ujar Andi, Selasa (21/1/2020).

Dari aksi pembacokan, kata Andi, korban mengalami luka di beberapa bagian tubuh. Hingga saat ini, keduanya masih dalam perawatan di rumah sakit.

"Pelaku mengaku tidak ada masalah lain dengan korban. Namun yang membuatnya sakit hati pada seminggu yang lalu dikentuti oleh korban di kepala," katanya.

Andi menyebutkan, pelaku sudah dua kali kena kentut oleh korban. Pelaku mengaku tidak terlalu dekat dan tidak terlalu sering berkomunikasi dengan korban. Sementara, senjata tajam dibawa pelaku dari rumahnya. (Irwanda/ICA)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Masuk Lebih Pagi, ASN Pemko Padang Bekerja 6,5 Jam Selama Ramadan
Masuk Lebih Pagi, ASN Pemko Padang Bekerja 6,5 Jam Selama Ramadan
Jelang Ramadan, Wako Hendri Septa Sidak Pasar Raya
Jelang Ramadan, Wako Hendri Septa Sidak Pasar Raya
Langgam.id - Kepala Satuan (Kasat) Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Padang, Mursalim membantah isu perseonelnya arogan dan brutal.
Kasat Pol PP Padang: Usaha Penginapan di Padang Kian Tertib
Pemko Padang Luncurkan Pesantren Ramadan
Pemko Padang Luncurkan Pesantren Ramadan
Wali Kota Padang Wisuda 1.063 Anak Tahfiz
Wali Kota Padang Wisuda 1.063 Anak Tahfiz
410 Siswa Ikuti Seleksi Paskibraka Kota Padang
410 Siswa Ikuti Seleksi Paskibraka Kota Padang