Februari Ini, Dharmasraya Mulai Terapkan Absensi Online

Februari Ini, Dharmasraya Mulai Terapkan Absensi Online

Bimbingan teknis aplikasi absensi online di lingkungan pemerintah Kabupaten Dharmasraya. [Foto: Humas Pemkab]

Langgam.id - Kabupaten Dharmasraya mulai memberlakukan absensi secara online mulai Februari 2023. Absensi online betujuan untuk meningkatkan kedisiplinan Aparatur Sipil Negara (ASN) di sana.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Dharmasraya Rovanly Abdams pada pembukaan bimbingan teknis absensi online awal pekan kemarin.

"Absensi online akan mulai diberlakukan pada bulan Februari tahun 2023 untuk ASN di lingkungan Pemkab Dharmasraya," kata Rovan.

Sebelum diterapkan, jelasnya, absensi online sudah dilakukan uji coba sejak November 2022 hingga akhir Desember lalu.

Kedepan setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) mempunyai administrator untuk melacak penggunaan dan kehadiran pegawai serta membantu menangani kendala yang dihadapi di kantor tersebut. Sebab administrator sudah dibekali keterampilan seputar absensi online.

"Penggunaan aplikasi absensi online berbasis android betujuan untuk meningkatkan kedipsilinan ASN serta mengikuti perkembangan teknologi," katanya.

Baca Juga: Mutasi Awal Tahun, Bupati Dharmasraya Lantik 10 Pejabat Pemkab

Kegiatan bimbingan teknis sendiri dilaksanakan selama empat hari hingga Kamis (19/1/2023). Bimbingan diikuti seluruh OPD se-Kabupaten Dharmasraya.

Tag:

Baca Juga

Emansipasi Gagal? Patriarki Masih Berjaya
Emansipasi Gagal? Patriarki Masih Berjaya
Heboh ASN Bolos Kerja 8 Bulan Tetap Terima Gaji, BKD Sumbar Pastikan Tidak Benar
Heboh ASN Bolos Kerja 8 Bulan Tetap Terima Gaji, BKD Sumbar Pastikan Tidak Benar
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: PII Sumbar dan PNP bakal menggelar Lokakarya Sertifikasi Insinyur Profesional.
PNP Umumkan 25 Camaba Penerima Beasiswa Anak Nagari Semen Padang
Korupsi dan Patologi Birokrasi di Indonesia
Korupsi dan Patologi Birokrasi di Indonesia
KPU)Agam sudah menetapkan syarat dukungan bagi bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati yang maju melalui jalur perseorangan.
Syarat Calon Independen di Pilkada Agam 2024, Minimal Kantongi 32.980 Dukungan
Kantor Wali Nagari Singguliang di Kecamatan Lubuk Alung, Kabupaten Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar) disegel warga, Selasa (23/4/2024)
Kantor Wali Nagari di Padang Pariaman Disegel Warga, Buntut Dugaan Asusila Sesama Jenis