• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

Enam Buku yang Dianggap Berbau Komunisme Disita

Syahrul Rahmat
08/01/2019 | 21:39 WIB
A A
Koramil 01 Padang Barat-Padang Utara bersama Kejaksaan Negeri Padang, Sumatra Barat menyita buku yang dianggap berbau komunisme, Selasa 8/1. (Foto: Istimewa)

Koramil 01 Padang Barat-Padang Utara bersama Kejaksaan Negeri Padang, Sumatra Barat menyita buku yang dianggap berbau komunisme, Selasa 8/1. (Foto: Istimewa)

Langgam.id – Sebanyak enam buah buku yang dianggap memiliki isi berbau ideologi komunis disita oleh pihak Koramil 01 Padang Barat-Padang Utara bersama Kejaksaan Negeri Padang, Sumatra Barat.

Buku tersebut disita dari Toko Buku Nagare Boshi yang berada di kawasan Hos Cokroaminoto, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Selasa (8/1/2019).

Baca Juga

Buku Pelajaran Menarasikan Orang Minang Beragama Katolik Beredar di Sijunjung

Berisi 80 Judul Buku, Dinas Perpustakaan Sumbar Luncurkan Irwan Prayitno Corner

“Saya tidak dapat memberikan keterangan secara benar, tapi buku-buku ini sudah jelas berjudul tentang Partai Komunis Indonesia (PKI). Sementara di Indonesia, PKI itu tidak diperbolehkan,” kata Komandan Koramil 01 Padang Barat-Padang Utara, Mayor Infanteri P. Simbolon

Enam buku tersebut terdiri dari 3 judul berbeda, yaitu Kronik ’65, Mengincar Bung Besar, dan Jasmerah dan buku-buku tersebut dibawa ke Koramil Padang Barat-Padang Utara.

Ia menyebutkan, judul dan sampul buku yang disita itu telah diubah dari versi aslinya, sehingga pencetak buku-buku tersebut akan dipanggil ke Kodim untuk dimintai keterangan.

Menurut dia, lebih lanjut pihaknya akan melakukan razia ke toko buku lainnya untuk menyita buku-buku yang dianggap bermuatan paham komunis.

Kasi Intel Kejaksaan Negeri Padang, Yuni Hariaman mengatakan, buku yang disita tersebut selanjutnya akan diteliti dan dipelajari kembali dan baru dilakukan laporan secara berjumlah.

Lebih lanjut Yuni menjelaskan, pihaknya telah memiliki daftar buku-buku yang terindikasi paham komunis dan untuk buku yang disita saat ini merupakan hasil peninjauan bersama unsur Forkopimda di lapangan.

“Buku ini kita amankan untuk diteliti isinya, kita pelajari. Penelitian akan kami lakukan lebih kurang dua minggu hingga satu bulan ke depan,” katanya.

Sementara itu pemilik Toko Buku Nagare Boshi, Yanto Tjhaya, mengatakan dirinya sama sekali tidak mengetahui bahwa buku-buku tersebut terindikasi berpaham komunis.

Menurut dia, buku-buku tersebut merupakan titipan dari penerbit untuk dijual dan sudah beberapa bulan berada di tokonya. “Buku yang disita memang belum saya baca, tapi setahu saya hanya semacam informasi sejarah bukan doktrin. Mungkin karena kondisi Pilpres (disita),” ujarnya.(Syahrul Rahmat/SR)

Tags: Bukukomunisme
Bagikan17TweetKirim

Baca Juga

Langgam.id - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan akan melantik pengurus DPD Partai Demokrat Sumatra Barat (Sumbar) periode 2022-2027.

AHY Bakal Lantik Pengurus DPD Partai Demokrat Sumbar yang Dinahkodai Mulyadi Besok

05/07/2022 | 20:00 WIB
Langgam.id - Setelah sempat tertunda selama dua tahun akibat Pandemi Covid-19, TdS Connecting Sumatra batal lagi dan direncanakan 2023.

Masih Was-was Pandemi, TdS Connecting Sumatra Batal Digelar Tahun Ini

05/07/2022 | 19:07 WIB
Langgam.id - Sebanyak 40 PKL dengan membawa anak-anak mereka mendatangi Mako Polisi Pamong Praja (Pol PP) Kota Padang, Selasa (5/7/2022).

Bawa Anak-anak, Puluhan PKL Datangi Mako Pol PP Padang

05/07/2022 | 16:57 WIB
Langgam.id - BMKG Maritim Teluk Bayur Padang memprediksi gelombang tinggi terjadi di perairan laut Kota Padang hingga 7 Juli 2022.

Gelombang Tinggi Diprediksi Landa Pesisir Pantai Padang hingga 7 Juli 2022

05/07/2022 | 15:44 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC sempat ingin menjadikan Stadion Utama Sumbar sebagai kandang tim untuk mengarungi Liga 2 2022.

Sempat Dilirik, Ini Alasan Semen Padang FC Tak Pilih Stadion Utama Sumbar sebagai Kandang

28/06/2022 | 13:45 WIB
Langgam.id - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dijadwalkan akan melantik pengurus DPD Partai Demokrat Sumatra Barat (Sumbar) periode 2022-2027.

AHY Bakal Lantik Pengurus DPD Partai Demokrat Sumbar yang Dinahkodai Mulyadi Besok

05/07/2022 | 20:00 WIB
Merasa Jadi Korban Mark Up Nilai, Puluhan Wali Murid SMPN 1 Padang Mengadu ke DPRD Sumbar

Merasa Jadi Korban Mark Up Nilai, Puluhan Wali Murid SMPN 1 Padang Mengadu ke DPRD Sumbar

29/06/2022 | 09:46 WIB
Langgam.id - BMKG Maritim Teluk Bayur Padang memprediksi gelombang tinggi terjadi di perairan laut Kota Padang hingga 7 Juli 2022.

Gelombang Tinggi Diprediksi Landa Pesisir Pantai Padang hingga 7 Juli 2022

05/07/2022 | 15:44 WIB
Panek di Awak Kayo di Urang. (foto: Istimewa)

10 Lagu Minang Ini Paling Banyak Ditonton di YouTube, Apa Saja?

01/07/2021 | 13:43 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In