Disalip 2 Provinsi di Sumatra, Sumbar Turun ke Peringkat 9 PON XX Papua

Langgam.id - Klasemen Sumbar PON Papua

Logo PON XX Papua. [website PON Papua]

Langgam.id - Posisi Sumatra Barat di klasemen Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua pada Jumat (1/10/2021) hingga pukul 10.45 WIB, turun ke peringkat sembilan.

Sebelumnya pada Kamis (30/9/2021), posisi Sumbar di klasemen sempat berada di peringkat enam dari 34 provinsi.

Berdasarkan data yang ada di situs resmi PON XX Papua, pada Jumat (1/10/2021) ini, raihan medali Sumbar sama dengan hari kemarin. Yaitu, 1 emas, 2 perak dan 2 perak.

Sementara itu, DKI Jakarta memantapkan posisinya di peringkat pertama dengan raihan 21 emas, 12 perak dan 13 perunggu.

Di peringkat kedua yaitu tuan rumah Papua dengan 17 emas, 5 perak dan 10 perunggu. Sedangkan di peringkat ketiga ditempati Jawa Barat dengan 9 emas, 12 perak dan 20 perunggu.

Baca juga: Klasemen Perolehan Medali PON Papua, Sumbar Melejit ke Posisi 6

Posisi keempat yaitu Jawa Timur dengan 8 emas, 11 perak dan 6 perunggu. Peringkat kelima ialah Bali dengan medali 4 emas, 2 perak dan 6 perunggu.

Kemudian, dua provinsi di Sumatra, berhasil melewati peringkat Sumbar. Sumut di peringkat enam dan Riau di posisi ketujuh.

Berikut 10 besar posisi klasemen sementara hingga Jumat (1/10/2021) pukul 10.45 WIB.

1. DKI Jakarta (21 emas, 12 perak, 13 perunggu)
2. Papua (17 emas, 5 perak, 10 perunggu)
3. Jawa Barat (9 emas, 12 perak, 20 perunggu)
4. Jawa Timur (8 emas, 11 perak, 6 perunggu)
5. Bali (4 emas, 2 perak, 6 perunggu)
6. Sumut (2 emas, 3 perak, 2 perunggu)
7. Riau (2 emas, 2 perak, 0 perunggu)
8. Kaltim (1 emas, 2 perak, 3 perunggu)
9. Sumbar (1 emas, 2 perak, 2 perunggu)
10. Sultra (1 emas, 1 perak, 0 perunggu)

Baca Juga

Jazeera Islamic International Primary School Berpotensi Jadi Cambridge School Pertama di Sumbar
Jazeera Islamic International Primary School Berpotensi Jadi Cambridge School Pertama di Sumbar
Harkopnas ke-78, KSPPS BTM Sumbar Dukung Gagasan Presiden Prabowo Hidupkan Koperasi Desa
Harkopnas ke-78, KSPPS BTM Sumbar Dukung Gagasan Presiden Prabowo Hidupkan Koperasi Desa
Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Profil Surya Tri Harto, Urang Awak yang Jabat Direktur Utama Pertamina Internasional Shipping
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Profil Arry Yuswandi yang Ditunjuk Presiden Prabowo Jadi Sekda Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar
Presiden Prabowo Tunjuk Arry Yuswandi Jadi Sekda Provinsi Sumbar