Diikuti 68 Calon Kades, Ini 18 Desa di Pariaman yang Gelar Pilkades

Berita Kota Pariaman - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kota Pariaman akan melaksanakan pilkades serentak terhadap 18 desa. 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) Kota Pariaman Hendri. [foto: Pemko Pariaman]

Berita Kota Pariaman - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Kota Pariaman akan melaksanakan pilkades serentak di 18 desa pada 12 Februari 2022 nanti.

Langgam.id - Kota Pariaman akan melaksanakan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di 18 desa pada 12 Februari 2022 nanti.  Ke-18 desa tersebar di tiga kecamatan.

Yaitu, di Kecamatan Pariaman Utara ada 10 desa, Kecamatan Pariaman Timur 5 desa dan Kecamatan Pariaman Timur tiga desa.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kota Pariaman Hendri mengatakan, di Kecamatan Pariaman Utara, desa yang menyelenggarakan pilkades yaitu Desa Ampalu, Tanjung Saba, Naras Hilir.

Kemudian, Naras I, Balai Naras, Padang Biriak – Biriak, Sungai Rambai, Cubadak Air, Tungkal Utara dan Sikapak.

Di Kecamatan Pariaman Timur, pilkades dilaksanakan di Desa Talago Sariak, Kampung Baru Padusunan dan Kampung Gadang.

Sedangkan di Kecamatan Pariaman Selatan ialah, Desa Toboh Palabah, Simpang Kurai Taji, Pungguang Ladiang, Marabau dan Marunggi.

Hendri mengungkapkan, pilkades serentak 2022 di Kota Pariaman ini diikuti oleh 67 orang calon kepala desa (kades) pria dan satu orang calon kades perempuan.

Hari ini (5/2/2022) terang Hendri, dilaksanakan tahapan pertama jelang pemilihan. Yaitu, penyampaian visi dan misi menjadi calon kades yang digelar di desa masing-masing.

“Tahapan penyampaian visi dan misi ini tetap menerapkan protokol kesehatan. Penyampainan visi dan misi ini dipandu oleh panitia pilkades untuk mencegah adanya perdebatan kandidat atau saling serang,“ ujarnya.

Baca juga: Pilkades di Kota Pariaman Bakal Terapkan Quick Count

Hendri menambahkan, tahapan berikutnya, calon kepala desa bakal melakukan kampanye 6-8 Februari 2022.

Kemudian pada 9-11 Februari ungkapnya,  masuk pada tahapan masa tenang. Sedangkan tahapan pemilihan dilaksanakan pada 12 Februari.

Dapatkan update berita Kota Pariaman – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan
Nasdem
DPR RI Dapil Sumbar I: Sengit Perebutan Kursi Kedua Nasdem