Dharmasraya Raih LPPD Terbaik se-Sumatra Barat

Dharmasraya Raih LPPD Terbaik se-Sumatra Barat

Rapat Koordinasi EKPPD yang digelar di Aula Lantai II Kantor Bupati Dharmasraya (Foto: Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id – Kabupaten Dharmasraya kembali meraih peringkat terbaik dalam Laporan Penyelenggara Pemerintah Daerah (LPPD) dari seluruh kabupaten/kota yang ada di Sumatra Barat.

Hal itu disampaikan tim evaluator dalam Rapat Koordinasi EKPPD yang digelar di Aula Lantai II Kantor Bupati Dharmasraya, Jumat (18/10/2019).

“Kami sangat mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Dharmasraya yang terus menunjukkan trend positif dalam capaian kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah,” ujar Qodriansyah salah seorang tim evaluator Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (EKPP) Biro Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat.

Menurut Qodri, nilai LPPD Kabupaten Dharmasraya tahun 2018 meningkat cukup signifikan. “Namun, masih ada beberapa catatan yang peelu ditindaklanjuti oleh Pemerintah Kabupaten Dharmasraya,” ungkapnya.

Dikatakannya, tahun ini laporan capaian kinerja penyelenggaraan pemerintahan akan ada perubahan. Dimana, LPPD juga akan mencakup Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) dan Standar Pelayanan Minimal (SPM).

“Jadi tiga laporan itu digabung menjadi satu dalam LPPD. Bagaimana teknis pelaksanaannya, kita masih menunggu peraturan dari Kementerian Dalam Negeri,” jelasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Dharmasraya, Amrizal Dt. Rajo Medan mengucapkan syukur atas capaian Pemerintah Kabupaten Dharmasraya yang berhasil mempertahankan nilai LPPD sebagai yang terbaik di Sumbar.

“Kita tentu patut bersyukur dan berbangga atas hal ini. Semoga daerah kita ini dapat menjadi contoh bagi daerah lain,” ujarnya.

Namun, Ia meminta, agar segenap jajaran perangkat daerah tidak terlena dengan hasil yang telah dicapai.

“Apa-apa yang menjadi catatan tim dari provinsi, agar segera ditindaklanjuti. Apa yang perlu dibenahi, segera benahi, demi penyempurnaan capaian kinerja penyelenggraan pemerintahan di daerah kita,” jelasnya. (*/ZE)

Tag:

Baca Juga

Bencana Berulang Kearifan Terlupa, Lalu Alam Menghukum
Bencana Berulang Kearifan Terlupa, Lalu Alam Menghukum
Bupati Tanah Datar, Eka Putra melantik Destriyanto sebagai Wali Nagari Antar Waktu Nagari Batu Taba, Kecamatan Batipuah Baruah, Kecamatan
Bupati Tanah Datar Lantik Destriyanto Jadi Wali Nagari Antar Waktu Nagari Batu Taba
Semen Padang FC akan melakoni laga tandang lawan Persik Kediri pekan 14 Liga Super League 2025/2026, pada Kamis (27/11/2025)  19.00 WIB di Stadion Brawijaya
Semen Padang FC Optimis Curi Poin di Kandang Persik Kediri 
Bank Nagari Raih Terbaik I Paritrana Award 2024 Sumatera Barat
Bank Nagari Raih Terbaik I Paritrana Award 2024 Sumatera Barat
Gubernur Sumbar Surati Bupati dan Walikota Daerah Terdampak untuk Percepatan Penanganan Bencana
Gubernur Sumbar Surati Bupati dan Walikota Daerah Terdampak untuk Percepatan Penanganan Bencana
Bank Nagari Salurkan Bantuan untuk 2 Wilayah Terdampak Bencana di Padang
Bank Nagari Salurkan Bantuan untuk 2 Wilayah Terdampak Bencana di Padang