Dharmasraya Miliki Mobil Donor Darah Keliling

Dharmasraya Miliki Mobil Donor Darah Keliling

Mobil donor darah keliling Kabupaten Dharmasraya. (Foto Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id- Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan menyerahkan satu unit mobil donor darah keliling yang lengkap dengan fasilitas peralatan transfusi darah kepada PMI Dharmasraya, Kamis (2/01/2020).

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya Rahmadian mengatakan, fasilitas mobil ini sama dengan tempat donor di RSUD. Nyaman bagi pendonor.

“Memudahkan pendonor lain di setiap sudut Dharmasraya, petugas akan menjemput langsung bagi masyarakat yang ingin mendonorkan darah, dan akan dibuat jadwal kunjungannya ke tempat-tempat lain. Ini sesuai dengan keinginan bupati kita,” ujarnya.

Mobil donor darah menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Dharmasraya tahun 2019, dengan pagu dana Rp 900 juta. Mobil donor darah ini akan dioperasionalkan untuk meningkatkan tranportasi ke lapangan, di nagari-nagari untuk mengumpulkan dan melaksanakan donor masal di masyarakat dalam memenuhi kebutuhan atau stok darah yang cukup di RSUD Sungai Dareh, yang mana kebutuhan akan darah banyak dan cenderung terus meningkat.

Sesuai dengan harapan Bupati Dharmasraya, mobil jenis Isuzu NMR 5.8 (4×2) M/T ini dioperasikan sebagai mobil donor darah untuk menjawab keinginan masyarakat Dharmasraya juga. Sehingga tidak ada lagi masyarakat kesulitan mendapatkan darah.

Baca Juga

Dua jembatan yang rusak akibat banjir di Dharmasraya dikabarkan akan segera kembali oleh pemerintah pusat. Ini merupakan bagian dari program
Dua Jembatan Rusak Akibat Banjir di Dharmasraya Bakal Dibangun Kembali
Pemkab Dharmasraya menggelar Bazar Pertanian dalam rangka Launching program One Village One Product (OVOP) Kabupaten Dharmasraya
Hari Ini, Pemkab Dharmasraya Launching OVOP dan Gelar Bazar Hasil Pertanian
Pemkab Dharmasraya bakal menggelar Launching dan Seminar One Village One Product (OVOP) pada Senin (19/1/2026) di Auditorium Dharmasraya.
Pemkab Dharmasraya Bakal Gelar Launching dan Seminar One Village One Product
Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, menerima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha Tahun 2025 dari Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal,
Bupati Dharmasraya Terima Penghargaan Upakarya Wanua Nugraha 2025 dari Mendes
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menyampaikan kondisi pascabanjir di Kabupaten Dharmasraya pada Rapat Koordinasi
Hadiri Rakor dengan Mendagri, Bupati Annisa Paparkan Kondisi Pascabanjir di Dharmasraya
Inovasi Kartu Digital Sungai Rumbai Sehat untuk Eradikasi Stunting (KARDI SARAS) milik Pemkab Dharmasraya berhasil meraih penghargaan OPSI
Inovasi KARDI SARAS Puskesmas Rumbai Dharmasraya Raih Penghargaan OPSI KIPP 2025