Dharmasraya Buka Sekolah Tatap Muka Secara Bertahap

Dharmasraya sekolah tatap muka

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan [dok. Pemkab Dharmasraya]

Langgam.id - Pemerintah Kabupaten Dharmasraya mulai menerapkan sekolah tatap muka bagi pelajar secara bertahap. Penerapan sekolah tatap muka ini setelah status Dharmasraya berada di PPKM Level 3.

"Insya Allah sudah bertahap. Sekarang sudah berjalan," kata Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan usai menghadiri vaksinasi bagi pelajar di SMA Negeri 2 Pulau Punjung, Senin (13/9/2021).

Sutan Riska mengakui pihaknya akan selalu gencar melakukan vaksinasi, khususnya pelajar. Ditargetkan program vaksinasi pelajar rampung bulan ini.

Apalagi dalam program vaksinasi pelajar juga dibantu Badan Intelijen Negara (BIN). Setidaknya, di Kabupaten Dharmasraya 2.500 pelajar mendapat suntikan vaksin.

Baca juga:Jokowi ke Bupati Dharmasraya: Segera Habiskan Vaksin, Kalau Sudah Silahkan Belajar Tatap Muka

"Kami memang gencar untuk pelajar (vaksinasi), diselesaikan bulan ini. Dengan vaksinasi segera cepat, Insya Allah kita akan berkegiatan normal seperti biasa," jelasnya.

Pada kesempatan ini, Sutan Riska sangat bersyukur wilayah menjadi yang pertama disapa Presiden Joko Widodo dalam pembukaan vaksinasi di 10 Provinsi di Indonesia.

"Ini menjadi suatu semangat bagi kami, dari pemerintahan dan seluruh masyarakat," ujarnya.

Sutan Riska mengungkapkan, capaian vaksinasi di Kabupaten Dharmasraya sampai saat ini 35 persen. Ditargetkan, hingga akhir tahun ini capaian vaksinasi pada angka 50 persen.

"Ini butuh kerja sama. Alhamdulilah, dari forkopimda dan seluruhnya bersama-sama menyukseskan vaksinasi," tuturnya.

Baca Juga

Dharmasraya Gelar FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024 Targetkan Peningkatan Nilai IPS
Dharmasraya Gelar FGD Pembinaan Statistik Sektoral 2024 Targetkan Peningkatan Nilai IPS
Pasar rakyat berkonsep modern akan segera hadir di Kabupaten Dharmasraya. Pelaksanaan groundbreaking proyek pembangunan Pasar Dharmasraya
Gandeng PT Adhi Perkasa Gedung, Pasar Rakyat Dharmasraya Dibangun di Lahan 5 Ha
Ibunda Bupati Dharmasraya Meninggal Dunia
Ibunda Bupati Dharmasraya Meninggal Dunia
Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan
Kinerja Pemerintah Kabupaten Dharmasraya Terbaik di Sumbar, Nomor 9 di Indonesia
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Stok gula pasir di Bulog Sumbar kosong, sementara stok beras capai 7.000 ton.
Bulog Gelar Bazar 2 Hari Disela HUT Dharmasraya
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi
Forkopimda Dharmasraya Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor di Taratak Tinggi