Data BPBD, 777 Kali Bencana Alam Landa Kota Padang Sepanjang 2019

Bencana Alam di Padang

Sejumlah pohon tumbang di Padang akibat hujan dan angin kencang. (Humas BPBD Padang)

Langgam.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang mencatat, sepanjang 2019 daerah itu sebanyak 777 kali dilanda bencana alam. Menurut catatan BPBD, angka itu mengalami penurunan jika dibandingkan tahun sebelumnya.

“Sepanjang tahun 2019 kejadian bencana mencapai 777 kali,” ujar Kepala BPBD Kota Padang, Barlius, Rabu (12/2/2020).

Baca juga : Puluhan Pohon Tumbang di Padang, 10 Rumah Warga Rusak

Menurutnya, dari 777 kali bencana alam yang melanda Kota Padang tersebut, kejadian paling banyak, pohon tumbang. “Angka pohon tumbang selama 2019 mencapai 698 kali,” jelasnya.

Lalu, berdasarkan catatan BPBD, kejadian pohon tumbang paling banyak terjadi bulan November. Saat itu, kata Barlius, memang Kota Padang dilanda angin kencang dan menyebabkan sejumlah pohon bertumbangan.

“Melihat kejadian seperti ini, kami imbau kepada pemilik kendaraan agar tidak memarkirkan kendaraannya di bawah pohon,” ungkap Barlius.

Baca juga : 4 Pohon Tumbang Timpa Mobil dan Robohkan Tiang Listrik di Padang

Selain itu, bencana yang melanda Kota Padang selain pohon tumbang, yaitu orang tenggelam atau hanyut, banjir, longsor, angin badai atau puting beliung, abrasi pantai, gempa bumi, kebakaran hutan, serta kekeringan.

Baca juga : 10 Februari 1797, Saat Tsunami Landa Kota Padang di Malam Hari

Sementara, kasus orang hanyut, atau tenggelam itu menyebabkan empat orang meninggal dunia.

“Kekeringan juga melanda Kota Padang, dalam catatan BPBD, sebanyak 55 Kepala Keluarga (KK) terdampak,” katanya. (*/ZE)

Baca Juga

IMBI Sumbar Bantu Korban Banjir Bandang di Tanah Datar dan Agam
IMBI Sumbar Bantu Korban Banjir Bandang di Tanah Datar dan Agam
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang mencatat, saat ini sudah ada 175 bank sampah di daerah tersebut. Keberadaan bank sampah ini
Padang Miliki 175 Bank Sampah, Terbanyak di Kecamatan Pauh
Simulator golf telah hadir di Padang. Simulator golf ini hadir bersamaan dengan dibukanya Par Tee Kafe di Jalan Wahidin, dekat kantor PLN.
Ada Simulator Golf di Padang, Buka Mulai 1 Juni
Sebanyak 13 mahasiswa yang terdampak bencana alam banjir bandang di Agam menerima beasiswa pendidikan dari Yayasan Minang Diaspora.
Minang Diaspora Serahkan Beasiswa Bagi 13 Mahasiswa Terdampak Bencana di Agam
Sebanyak 25 unit hunian sementara untuk pengungsi banjir bandang di beberapa kecamatan di Tanah Datar akan dibangun oleh FRPB
25 Unit Hunian Sementara Dibangun untuk Warga Terdampak Banjir Bandang di Tanah Datar
Wakil Gubernur Sumbar, Audy Joinaldy mengunjungi dua Sekolah Dasar di Kabupaten Agam pada Jumat (24/5/2024). Sekolah tersebut yaitu SD 05
Wagub Sumbar Kunjungi Anak-anak Korban Bencana di Agam