Covid-19 di Padang Turun, Isolasi Terpusat di Rumah Nelayan Mulai Sepi

Padang zona hijau, covid-19 padang turun, rumah nelayan padang, padang ppkm level 2

Kepala Dinas Kesehatan Padang Ferimulyani [dok. Kominfo Padang]

Langgam.id - Fasilitas isolasi terpusat di Rumah Nelayan, Koto Tangah, Kota Padang sudah mulai sepi. Hal ini lantaran kasus covid-19 di Padang yang sudah jauh turun.

"Jumlah positif rate setiap hari sudah menurun, pasien yang isolasi di fasilitas isolasi terpusat di Rumah Nelayan juga jauh berkurang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Feri Mulyani, Rabu (15/9/2021).

Feri mengatakan, per tanggal 15 September 2021, jumlah warga yang melakukan isolasi di tempat itu sebanyak delapan orang saja.

Jika hasil tes swab 8 orang tersebut keluar pada hari Kamis (16/9/2021) dan dinyatakan negatif, praktis Rumah Nelayan tidak dihuni lagi oleh pasien Covid-19.

"Jika hasilnya negatif, Rumah Nelayan akan kosong," tambahnya.

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Padang, sejak 18 Mei 2021 hingga saat ini sebanyak 1.455 orang pasien Covid-19 tercatat pernah melakukan isolasi di Rumah Nelayan.

Sebanyak 84 unit rumah disiapkan untuk menampung pasien covid-19. Seluruh rumah dengan dua kamar penuh ketika kasus covid-19 melonjak.

Sementara itu, hal serupa juga terjadi di RSUD dr Rasyidin. Rumah sakit itu tampak sepi karena hanya diisi oleh 13 pasien, dari total 47 ruangan.

"Dari 8 ruang instensif, hanya 4 yang terisi," tuturnya.

Sebelumnya, Kota Padang berhasil keluar dari status PPKM Level 4 berdasarkan evaluasi PPKM luar Jawa-Bali, Senin (13/9/2021).

Hal itu disampaikan Ketua Komite PenangananCovid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) Airlangga Hartarto.

Baca juga: Padang Keluar dari Level 4, Pemko Tunggu Pengumuman Resmi 20 September

Kepala Badan Penanggulangan Daerah (BPBD) Kota Padang Barlius, mengatakan

pengumuman oleh pemerintah pusat belum kongkret karena baru hasil evaluasi. Sementara PPKM masih diperpanjang hingga 20 September. Diharapkan nantinya saat pengumuman Kota Padang sudah keluar dari PPKM Level 4.

Menurutnya, masih belum ditegaskan, apakah Padang turun ke PPKM Level 3 atau bagaimana. Tapi kalau hitungan-hitungan sendiri memang sudah seharusnya di level tiga.

“Pengumuman nanti tanggal 20 September malam hari, jadi belum ada pengumuman resminya. Mudah-mudahan nanti turun level, yang mengumumkan nanti Satgas Covid-19 nasional,” ujarnya.

Baca Juga

Pemko Padang Gelar Pelatihan Public Speaking, Perkuat Tenaga Pendamping UKM
Pemko Padang Gelar Pelatihan Public Speaking, Perkuat Tenaga Pendamping UKM
Padang Kembali Gelar Pasar Siti Nurbaya
Padang Kembali Gelar Pasar Siti Nurbaya
Abrasi Kian Mendesak Pasir Jambak, Rumah dan Pondok Wisata Semakin Terancam
Abrasi Kian Mendesak Pasir Jambak, Rumah dan Pondok Wisata Semakin Terancam
Komandan Korem (Danrem) 032 Wirabraja, Brigjen TNI Rayen Obersyl
Prajurit Yonif 133/YS Padang Gugur Diserang KKB di Papua, Jenazah Tiba di Bandara Minangkabau Malam Ini
Balaikota Padang Kini Punya KPN Mart
Balaikota Padang Kini Punya KPN Mart
Pemko Padang menerima dana insentif fiskal kinerja tahun 2023 kategori penghapusan kemiskinan ekstrem dari pemerintah pusat Rp5,3 miliar
Padang Terima Insentif Fiskal Kinerja Penghapusan Kemiskinan Ekstrem Rp5,3 M