Cerita Hendri Septa Bertemu dan Kagumi Wali Kota Hidelsheim Jerman

Langgam.id - Kunjungan Wako Padang, Hendri Septa ke Kota Hidelsheim, Jerman beberapa waktu lalu menyisakan sepenggal kisah yang menarik.

Wali Kota Padang, Hendri Septa. [Foto: Dok. Diskominfo Kota Padang]

Langgam.id - Kunjungan Wali Kota (Wako) Padang, Hendri Septa ke Kota Hidelsheim, Jerman beberapa waktu lalu menyisakan sepenggal kisah yang menarik.

Bahkan, Hendri mengaku menaruh rasa kagum terhadap Wali Kota Hidelsheim, Dr Ingo Mayer. "Beliau supel dan rendah hati, saya banyak belajar dari beliau (Dr Ingo Mayer)," ujar Hendri dikutip dari rilis Diskominfo Kota Padang, Sabtu (30/7/2022).

Diceritakan Hendri, saat ia berada di Hidelsheim, pelayanan yang diberikan pemerintah setempat cukup prima. Menurutnya, Dr Ingo Mayer merupakan sosok yang dekat dengan masyarakat, bahkan juga rendah hati. "Beliau selalu berada di tengah masyarakatnya," ucap Hendri.

Dikatakan Hendri, selain berada di tengah masyarakatnya, Wali Kota Hidelsheim juga tak mau memanfaatkan fasilitas dari pemerintah. Setiap melakukan perjalanan, Dr Ingo Mayer tidak dikawal oleh aparat dari pemerintahan, juga tidak disibukkan dengan protokoler.

"Bahkan beliau ke mana-mana tidak menggunakan pengawalan, bahkan nyetir mobil sendiri tanpa ada sopir," kata Hendri.

Baca juga: Hendri Septa Temui 6 Pelajar Terduga Pelaku Anarkis Gunakan Celurit di SMKN 1 Padang

Menurut Hendri, ada perbedaan hierarkis dalam struktur pemerintahan di Kota Hidelsheim. Sistem hierarkis di kota tersebut cukup ketat. Di mana pejabat esselon IV tidak bisa berhubungan langsung dengan wali kota, sehingga Dr Ingo Meyer tidak mendengarkan tetek bengek bawahannya.

"Namun hal itu tidak akan saya ambil untuk dijadikan pelajaran, saya akan terus bersinergi dengan jajaran kerja saya," katanya.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Gubernur Sumbar: Berdayakan Potensi Daerah untuk Mencegah Stunting
Dua Ribu Anak di Padang Terindikasi Stunting
Pemko Padang kembali bakal menggelar Festival Muaro Padang pada tahun ini. Festival ini rencananya dilaksanakan usai Idul Fitri 1445 H nanti.
Festival Muaro Menyambut Wisatawan saat Libur Lebaran di Padang
Pohon Tumbang Penghambat Akses Jalan di Simpang Lubuk Begalung Dibersihkan
Pohon Tumbang Penghambat Akses Jalan di Simpang Lubuk Begalung Dibersihkan
Padang Luncurkan Program KKN Tematik Nabuang Sarok
Padang Luncurkan Program KKN Tematik Nabuang Sarok
Sebuah kota tidak hanya sebuah wilayah geografis; itu adalah kumpulan dari budaya, kreativitas, dan kolaborasi yang mengalir melalui jalan
Sosok Pemimpin yang Dibutuhkan Padang: Membangun Kota Kreatif dan Kolaboratif
Satu Unit Mobil Diderek Petugas di Kawasan Jati Padang
Satu Unit Mobil Diderek Petugas di Kawasan Jati Padang