Cegah Penyebaran Corona, Polda Sumbar Aktif Telusuri OTG

Polda sumbar, anggota brimob

Mapolda Sumbar.

Langgam.id - Kepolisian Daerah (Polda) Sumatera Barat dan jajaran aktif menggelar tracking pada seluruh personel yang masuk kategori orang tanpa gejala (OTG). Hal ini dilakukan dalam mencegah terjadinya penyebaran virus Corona (Covid-19).

“Sesuai arahan dari Bapak Kapolda, kami akan lakukan pemantauan dan tracking terhadap seluruh personel yang OTG. Ini untuk mencegah penyebarannya secara meluas,” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Pol Satake Bayu Setianto, Sabtu (22/8/2020).

Apalagi kata Kombes Pol Satake, diketahui setelah dilakukan swab tes terdapat belasan personel yang diketahui hasilnya positif Covid-19. “Untuk yang diketahui hasilnya, kemudian yang bersangkutan dilakukan isolasi mandiri. Selain itu, juga dilakukan tracking terhadap aktivitas dan riwayat kontaknya. Kita di Polda juga sudah dijadwalkan pada masing-masing satker untuk dilakukan tes swab,” ujarnya, sebagaimana dilansir tribratanews di situs resmi Polri.

Menurutnya, saat ini Polda Sumbar dan jajaran juga tengah meningkatkan pendisiplinan protokol kesehatan yang dilakukan oleh Bidpropam dan Provost di Polres-polres.

Kabid Humas juga mengimbau dan mengajak kepada masyarakat, untuk ikut disiplin dalam protokol kesehatan dengan selalu menggunakan masker dan menjaga jarak selama beraktivitas di luar rumah. “Mari kita patuhi protokol kesehatan, sehingga dapat mencegah penyebarannya,” kata Kombes Satake. (*/SS)

Baca Juga

Berita Tanah Datar - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Satu unit truk tersangkut di jembatan rel kereta api di kawasan Lembah Anai.
Polda Sumbar Batasi Angkutan Barang Sumbu Tiga pada 5-15 April 2024
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
Fenomena perang sarung saat ini kerap terjadi di kalangan remaja. Namun fenomena ini bisa memicu aksi tawuran antar kelompok remaja dan
Marak Perang Sarung, Polda Sumbar: Fenomena Ini Dapat Picu Pertikaian dan Tawuran
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Bantu Korban Banjir, Polda Sumbar Kirim Kendaraan Penjernih Air ke Pessel
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand