Cegah Corona, Polres Payakumbuh Terapkan Besuk Tahanan Berbasis Online

Kapolres Payakumbuh Dony Setiawan

Kapolres Payakumbuh Dony Setiawan. (Humas Polres Payakumbuh)

Langgam.id- Polres Payakumbuh menerapkan besuk tahanan berbasis online, untuk mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19.

Kapolres Payakumbuh AKBP Dony Setiawan mengatakan, telah meniadakan jam besuk di ruangan tahanan. Tapi menggantinya dengan besuk online.

"Ini cara kami memudahkan masyarakat, sehingga dengan besuk online mereka masih bisa berinteraksi secara langsung," katanya dalam siaran pers yang diterima langgam.id, Selasa (31/03/2020)

Besuk online ini dilaksanakan setiap Selasa, Kamis dan Minggu mulai pukul 10.00 WIB hingga 14.00 WIB. Sedangkan untuk waktu istirahat pukul 12.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Dony menyebutkan, besuk online ini caranya dengan mengakses Polrespayakumbuh.org atau unduh aplikasi "Polisiku Polres Payakumbuh".

Lalu, masyarakat mendaftarkan diri dengan mengisi form identitas beserta alamat. Selanjutnya petugas akan melakukan validasi dan menjadwalkan jam besuknya.

Kata Dony, Polres Payakumbuh sudah menyediakan layanan berupa handphone untuk berkomunikasi.

"Ada 3 unit handphone kami sediakan. Jadi masyarakat bisa saling berkomunikasi via telepon untuk video call langsung," ujarnya.

Baca Juga

Zulmaeta-Elzadaswarman Sementara Unggul di Pilwako Kota Payakumbuh 2024
Zulmaeta-Elzadaswarman Sementara Unggul di Pilwako Kota Payakumbuh 2024
Penjabat (Pj) Wali Kota Payakumbuh Suprayitno lepas pendistribusian logistik Pilkada 2024 yang akan dibawa untuk lima kecamatan yang ada
Pj Wako Payakumbuh Lepas Pendistribusian Logistik Pilkada 2024 ke-5 Kecamatan
Dalang kasus narkotika antar provinsi jenis ganja, MR (29), berhasil diringkus Tim Phantom Sat Narkoba Polres Payakumbuh. MR masuk dalam DPO
DPO 3 Bulan, Dalang Kasus Narkotika Antar Provinsi Diringkus Polres Payakumbuh
Tim Phantom Sat Narkoba Polres Payakumbuh meringkus satu orang tersangka dalam kasus peredaran narkotika jenis sabu dan ganja.
Antarkan Pesanan, Kurir Sabu dan Ganja Dibekuk Polres Payakumbuh
Tim Phantom Sat Narkoba Polres Payakumbuh menangkap empat tersangka dalam kasus penyalahgunaan narkotika jenis sabu dan ganja pada Selasa (3/9/2024) malam.
Polisi Tangkap 4 Tersangka Kasus Narkoba di Payakumbuh dalam Semalam
Profil Bakal Calon Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta, Peraih Predikat Dokter Teladan Nasional
Profil Bakal Calon Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta, Peraih Predikat Dokter Teladan Nasional