Bupati Dharmasraya Sutan Riska Hadiri Rakorwil APKASI Lampung

Langgam.id - Bupati Dharmasraya yang juga Ketua Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri Rakorwil APKASI Lampung di Kabupaten Lampung Tengah, Kamis (26/5/2022).

Pada Rakorwil APKASI Lampung itu, selain Sutan Riska, juga hadir Wasekjen APKASI Bupati Bungo, Mashuri.

Selain itu, juga hadir para pejabat daerah seperti Wagub Lampung, Chusnunia Chalim, Bupati Lampung Tengah, Ahmad Musa (Ketua Korwil APKASI Lampung), Bupati Tulang Bawang, Winarti (Wabendum APKASI) dan para bupati lainnya se-Provinsi Lampung.

Sutan Riska mengatakan dalam rakorwil itu tengah fokus pada penanganan isu terkini. Salah satunya terkait virus penyakit mulut dan kaki (PMK) pada ternak sapi.

Menurutnya, isu ini sangat penting dibahas di Lampung karena peternakan sapi merupakan satu dari sektor unggulan Lampung.

"Saya mengajak seluruh rekan-rekan bupati dan masyarakat agar ikut serta dalam mengurangi penyebaran virus sapi, mengingat tingginya kebutuhan sapi di hari Raya Idul Adha depan," ujarnya.

Kemudian terang Sutan Riska, para pejabat daerah yang hadir sepakat untuk stop memasukkan sapi dari luar Lampung. Menghentikan pasokan sapi dari luar Lampung dinilai bisa menjadi jalan untuk menjaga sapi peternakan di Lampung aman dari penularan virus tersebut.

Selain soal virus sapi ungkapnya, rakorwil ini juga membahas isu-isu strategis daerah untuk dibawa ke Rakernas Juni nanti di Kabupaten Bogor.

"APKASI selalu berusaha untuk menjaga sinergitas antar daerah dan daerah dengan pemerintah pusat untuk kepentingan masyarakat Indonesia. Kemajuan daerah adalah kunci kemajuan Indonesia. Dari daerah untuk Indonesia maju," bebernya.

Baca Juga

Dinas Perhubungan (Dishub) Dharmasraya menambal jalan berlubang di beberapa titik ramai lalu lintas di Nagari Pulau Punjung
Bahayakan Pengendara, Dishub Dharmasraya Tambal Jalan Berlubang di Sejumlah Titik
Pemkab Dharmasraya menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2025 di halaman kantor bupati, Jumat (2/5/2025).
Pemkab Dharmasraya Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni menghadiri acara pelantikan Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumatra Barat periode 2025-2030.
Wabup Dharmasraya Hadiri Pelantikan PWNU Sumbar 2025-2030
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke RSUD Sungai Dareh pada Jumat (25/4/2025).
Tindak Lanjuti Keluhan Warga Soal Sanitasi dan Air, Bupati Annisa Sidak RSUD Sungai Daerah
Wakil Bupati Dharmasraya, Leli Arni menghadiri kegiatan halal bihalal dan haul ke-8 Majelis Zikir Qolbunsalim yang digelar di Masjid
Hadiri Haul ke-8 Majelis Qolbunsalim, Wabup Dharmasraya Ajak Warga Perkuat Solidaritas
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani mengungkapkan dukungannya menjadikan workshop pelatihan keterampilan kerja sebagai solusi
Buka Pelatihan Keterampilan Kerja, Annisa Dorong Peserta Berani Merintis Usaha Sendiri