Bupati Dharmasraya Minta Wali Nagari Gencar Sosialisasikan Perda Adaptasi Kebiasan Baru ke Masyarakat

otonomi daerah

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan

Langgam.id- Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan meminta wali nagari gencar sosialisasikan peraturan daerah (Perda) Adaptasi Kebiasaan Baru, yang telah disahkan DPRD Sumbar Jumat (11/09/2020).

Hal ini disampaikan Sutan Riska dalam rapat koordinasi dengan segenap unsur Forkopimda dan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, camat dan wali nagari di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Selasa (15/09/20).

Baca juga: DPRD Sumbar Sahkan Perda Adaptasi Kebiasaan Baru

"Ini harus segera disampaikan, agar masyarakat memahami Perda Adaptasi Kebiasaan Baru ini dan mematuhinya, untuk memutus penyebaran Covid-19," ujarnya.

Sutan Riska mengatakan, dengan ditetapkannya Perda Adaptasi Kebiasaan Baru, akan ada sanksi bagi yang melanggar protokol kesehatan, berupa sanksi administratif dan pidana.

Baca juga: Perda Kebiasaan Baru Disahkan, Tak Pakai Masker Terancam Penjara 2 Hari

Dengan adanya Perda Adaptasi Kebiasaan Baru ini, kata dia, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih mematuhi protokol kesehatan.

"Saya minta Kepala Satpol PP untuk lebih aktif turun ke lapangan guna memberikan himbauan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Sutan Riska mengatakan, perlu kerjasama semua pihak untuk memutus rantai penyebaran Covid-19. Mulai dari jorong hingga pemerintah daerah.

"Ini menjadi tanggungjawab kita bersama, semua bapak ibu yang menjabat di daerah ini, termasuk seluruh masyarakat. Saya harap kita semua dapat bekerjasama dengan baik untuk memutus rantai penyebaran Covid-19," ujarnya. (*/AE)

Baca Juga

Kantor Bupati Dharmasraya
Pengumuman RLPPD Pemkab Dharmasraya Tahun 2024
Jalan Putus di Bukit Lantak Dharmasraya Kini Sudah Bisa Dilalui
Jalan Putus di Bukit Lantak Dharmasraya Kini Sudah Bisa Dilalui
tiktok
Ahli Hukum Nilai Laporan Wartawan Dharmasraya Tak Penuhi Unsur Pencemaran Nama Baik
Dinsos Sumbar menyalurkan ribuan kilogram beras reguler serta jenis kebutuhan logistik lain bagi warga terdampak banjir yang melanda
Pemprov Sumbar Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir di 2 Daerah
BPJN Jambi Pasang Jembatan Darurat usai Jalan Nasional Sumbar-Jambi Putus
BPJN Jambi Pasang Jembatan Darurat usai Jalan Nasional Sumbar-Jambi Putus
Jalan Lintas Sumatra Sumbar-Jambi Putus Akibat Amblas, Lalu Lintas Macet
Jalan Lintas Sumatra Sumbar-Jambi Putus Akibat Amblas, Lalu Lintas Macet