Bupati Dharmasraya Bersama Forkopimda Bayarkan Zakat Mal Melalui Baznas

Langgam.id - Baznas Kabupaten Dharmasraya menerima zakat mal/penghasilan Bupati Sutan Riska Tuanku Kerajaan di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya, Pulau Punjung, Selasa (11/4/2023 ).

Pada kesempatan itu, Baznas juga menerima zakat dari Forkopimda, OPD, perbankan, pengusaha dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Dharmasraya.

Selain itu, Baznas juga menyalurkan zakat di bulan Ramadan senilai Rp1.244.800.000. Di antaranya untuk insentif guru sukarela SD/MI dan SMP/MTS, insentif guru TPQ/TPSQ/MDA/Tahfiz, insentif K3 kantor dan lansia fakir miskin.

"Alhamdulillah hari ini bertepatan dalam suasana bulan suci Ramadan, kita dapat berkumpul bersama dalam rangka penyerahan zakat kepada lembaga yang sudah dibentuk oleh negara dalam penyalurannya. Dan dalam hal ini Baznas hadir untuk menyalurkan zakat kepada masyarakat yang membutuhkan," ujar Sutan Riska.

Ia mengungkapkan bahwa berzakat merupakan kewajiban umat Islam untuk berbagi rezeki dan berbagi kebahagian dengan masyarakat terutma para mustahik. Oleh karena itu, ia berharap dan mengimbau kepada seluruh pihak untuk menunaikan zakat melalui Badan Amil Zakat Nasional agar dapat memberikan manfaat untuk mensejahterakan masyarakat khusus yang berada di Dharmasraya.

Kemudian, Sutan Riska juga berharap dana zakat yang dihimpun oleh Baznas dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan serta bisa mengentaskan kemiskinan di daerah kita secara bertahap.

"Semoga zakat yang kita keluarkan akan menyempurnakan ibadah puasa kita dan menyempurnakan ketaatan kita kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala,. Dan juga pemerintah akan mendukung program-program yang telah dicanangkan oleh Baznas kedepannya," ucapnya.

Ketua Baznas Dharmasraya, Z Lubis menyatakan komitmen Baznas untuk terus mendukung pemerintah dalam mensejahterakan masyarakat. Ia menyambut dengan baik dukungan dari pemerintah yang dalam hal ini disampaikan langsung oleh Bupati.

"Dengan dukungan dan kerja sama yang baik antara Baznas dan pemerintah daerah itu akan memujudkan impian dalam hal mensejahterakan umat," beber Ketua Baznas. (*)

Baca Juga

Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri sidang paripurna dengan agenda Pengambilan Sumpah Wakil Ketua I
Hadiri Pelantikan Sujito Jadi Wakil Ketua DPRD Dharmasraya, Sutan Riska: Semoga Amanah
Dinas Perhubungan Dharmasraya memberlakukan pembatasan operasional kendaraan angkutan barang, mulai hari ini, Kamis (21/11/2024). Pembatasan
Kurangi Kepadatan Lalin, Dishub Dharmasraya Batasi Jam Operasional Kendaraan Angkutan Barang
DPRD dan Pemkab Dharmasraya Bahas APBD 2025
DPRD dan Pemkab Dharmasraya Bahas APBD 2025
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menghadiri Rapat Paripurna DPRD dengan agenda memberikan jawaban atas Pandangan Umum
Sutan Riska Sampaikan Jawaban Atas Pandangan Umum Fraksi DPRD Soal Ranperda APBD 2025
Sutan Riska Hadiri Paripurna DPRD Penyampaian Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda APBD 2025
Sutan Riska Hadiri Paripurna DPRD Penyampaian Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda APBD 2025
Loka POM di Kabupaten Dharmasraya menyelenggarakan Forum Konsultasi Publik (FKP) optimalisasi layanan Loka POM di Kabupaten Dharmasraya
Kepala DPMPTSP Dharmasraya Jadi Narasumber FKP Optimalisasi Layanan Loka POM