Bunga Rafflesia Bermekaran di Tepi Danau Maninjau

Bunga Rafflesia Bermekaran di Tepi Danau Maninjau

Bunga Rafflesia (Foto: BKSDA Sumbar)

Langgam.id - Sebanyak empat bunga Rafflesia mekar bersamaan di dua titik populasi. Bunga langka itu tumbuh di Jorong Data Simpang Dingin, Nagari Paninjauan, Agam. Jorong ini berada tak jauh dari Danau Maninjau.

Pengendali Ekosistem Hutan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Resor Agam Ade Putra mengatakan dari 4 bunga Rafflesia tersebut dua diantaranya sedang mekar sempurna pada hari kedua.

"Sedangkan dua lagi sudah melewati masa mekar sempurna atau mekar pada hari ketujuh," ujarnya kepada langgam.id, saat dihubungi, Rabu (11/12/2019).

Dia mengatakan mekarnya bunga tersebut diketahui ketika tim BKSDA Resor Agam melaksanakan pemantauan dan monitoring populasi di daerah tersebut pada hari Rabu (11/12/2019).

Dijelaskannya pada titik pertama, ditemukan individu mekar sempurna dengan diameter mencapai 90 cm. Diperkiarakan dalam 1 minggu sampai dengan 1 bulan ke depan akan ada 5 knop yang akan mekar lagi.

"Di lokasi ini juga terdapat bongkol/knop yang menempel pada batang pohon dalam jumlah banyak dan menyerupai kumpulan biji salak," sambungnya.

Sedangkan di titik populasi kedua, ditemukan dua individu yang mekar sempurna dengan diameter 90 cm dan 91 cm dan beberapa knop lainnya.

Menurutnya di Kabupaten Agam terdapat 13 titik sebaran populasi bunga rafflesia yang sebagian besar terdapat di daerah sekeliling Danau Maninjau.

Bunga Rafflesia merupakan tumbuhan langka dan dilindungi oleh Undang-undang No 5 tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemnya. (Rahmadi/HM)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Kronologi Bus ALS Hangus Terbakar di Palupuh, Kerugian Mencapai Rp1,7 Miliar
Kronologi Bus ALS Hangus Terbakar di Palupuh, Kerugian Mencapai Rp1,7 Miliar
Kasus Investasi Bodong di Agam: Berkas Lengkap, Pengacara 140 Korban Harap Tersangka Ditahan
Kasus Investasi Bodong di Agam: Berkas Lengkap, Pengacara 140 Korban Harap Tersangka Ditahan
Erupsi Gunung Marapi, BKSDA Sumbar Pantau Pergerakan Satwa
Erupsi Gunung Marapi, BKSDA Sumbar Pantau Pergerakan Satwa
Objek Wisata Kayu Gadang Koto Malintang, Pohon Raksasa di Tepi Maninjau
Objek Wisata Kayu Gadang Koto Malintang, Pohon Raksasa di Tepi Maninjau
Seminar Front Palupuh Ungkap Perlawanan Sengit Menghadang Belanda 74 Tahun Lalu
Seminar Front Palupuh Ungkap Perlawanan Sengit Menghadang Belanda 74 Tahun Lalu
UMKM dari Tiku Perkenalkan Ragam Rendang "Seafood" di Jakarta
UMKM dari Tiku Perkenalkan Ragam Rendang "Seafood" di Jakarta