Bukan Tebak Nama Bak Ganjar Pranowo, Begini Aksi Sutan Riska Diadang Bocil saat Berkendara

Langgam.id - Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan diadang para bocil saat mengendarai sebuah mobil berwarna hitam.

Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan diadang bocil saat berkendara. [Foto: Tangkapan layar video di facebook Release Dharmasraya]

Langgam.id - Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan diadang para bocil saat mengendarai sebuah mobil berwarna hitam di salah satu ruas jalan di daerah yang ia pimpin.

Bak gaya Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, Sutan Riska juga diadang di salah satu ruas jalan yang sepi.

Dalam video yang diunggah di akun resmi Release Dharmasraya, aksi itu sama dengan aksi yang dilakoni Ganjar Pranowo yang diadang dua bocil.

Kedua kepala daerah itu sama-sama berada di dalam mobil berwarna hitam sambil mengeluarkan bagian kepala dan tangan, serta bercengkrama dengan para bocil tersebut.

Langgam.id - Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan diadang para bocil saat mengendarai sebuah mobil berwarna hitam.

Tangkapan layar sebuah video di akun Instagam Ganjar Pranowo.

Di video Ganjar Pranowo terlihat sebuah mobil polisi berada di depan, begitu juga video Sutan Riska tersebut. Bedanya, mobil patwal di video Ganjar terus berjalan, sementara di video Sutan Riska, mobil patwal berhenti.

Namun, Sutan Riska kali ini tak menanyakan siapa namanya ke para bocil seperti yang dilakukan Ganjar Pranowo, dan mengaku namanya Tugiman.

Dalam video itu, Sutan Riska dan para bocil terlihat menyanyikan lagu Hari Kemerdekaan. Mereka terlihat sama-sama bernyanyi sambil bertepuk tangan.

Setelah bernyanyi bersama, terlihat dua anak yang berada di kursi tengah mobil mengelaurkan sejumlah uang dan memasukkannya ke dalam kardus sumbangan yang dibawa para bocil tersebut.

Baca juga: Sutan Riska Beri Kesempatan ASN Pensiun Duduk di Kursi Kerja Bupati

Dalam postingan video Release Dharmasraya dituliskan, bahwa Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan saat berkendara, dicegat sekumpulan bocil untuk mengumpulkan sumbangan kegiatan Agustusan, tanpa dikomando kompak menyanyikan lagu nasional Hari Merdeka.

Setelah bernyanyi bersama dan memberikan sumbangan, Sutan Riska dan para bocil itu juga bersalaman.

Ikuti berita Sumatra Barat hari ini, terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Tampil di Dharmasraya, Tipe-X Bikin Ribuan Penonton Berjingkrak
Tampil di Dharmasraya, Tipe-X Bikin Ribuan Penonton Berjingkrak
Lurah di Padang Belajar ke Nagari Sungai Duo Dharmasraya
Lurah di Padang Belajar ke Nagari Sungai Duo Dharmasraya
Perihal Peningkatan Transformasi Digital, Annisa Suci Ramadhani: Memastikan Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi Setiap Nagari di Dharmasraya
Perihal Peningkatan Transformasi Digital, Annisa Suci Ramadhani: Memastikan Pembangunan Infrastruktur Telekomunikasi Setiap Nagari di Dharmasraya
Bertemu Masyarakat Sikabau, Cabup Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Janjikan Pembangunan Jembatan
Bertemu Masyarakat Sikabau, Cabup Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani Janjikan Pembangunan Jembatan
Annisa Suci Ramadhani Bakal Bangun RTH hingga Sediakan Beasiswa Gen Z di Dharmasraya
Annisa Suci Ramadhani Bakal Bangun RTH hingga Sediakan Beasiswa Gen Z di Dharmasraya
Warga Taluak Sikai Dharmasraya Minta Annisa Suci Ramadhani Perbaiki Jalan Rusak dan Sediakan Lapangan Kerja
Warga Taluak Sikai Dharmasraya Minta Annisa Suci Ramadhani Perbaiki Jalan Rusak dan Sediakan Lapangan Kerja