BMKG Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem di Sumbar Hingga 30 Mei Mendatang

bmkg sumbar

Ilustrasi cuaca ekstrem (pixabay)

Langgam.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis peringatan dini cuaca ekstrem di Sumatra Barat (Sumbar) mulai Jumat (28/5/2021) hingga Minggu(30/5/2021). Cuaca ekstrem yang berpotensi terjadi berupa hujan lebat yang disertai petir.

BMKG menyebut, 9 kabupaten kota berpotensi mengalami cuaca ekstrem pada Jumat (28/5/2021). “Waspada potensi hujan intensitas sedang hingga lebat dapat disertai petir atau kilat pada siang hingga malam hari pada 9 daerah,” tulis BMKG dalam keterangan tertulis.

9 daerah tersebut di antaranya, Pasaman Barat, Pasaman, Agam, Bukittinggi, Padang Panjang, Padang Pariaman, Pariaman, Kabuapten Solok, Solok Selatan, dan Pesisir Selatan .

Sedangkan pada Sabtu (29/5/2021), potensi cuaca ekstrem berupa hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir atau kilat pada siang hingga sore hari juga terjadi di 3 kabupaten kota. Yaitu, Kabupaten Solok, Kota Solok, dan Kabupaten Solok Selatan.

Sementara Kabupaten Sijunjung dan Dharmasraya diprediksi akan terjadi hujan sedang hingga lebat disertai pada malam hari. (*/Ela)

Baca Juga

Sejumlah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) berpotensi dilanda hujan intensitas sedang hingga lebat pada dua hari ke depan, Kamis (31/10/2024)
Besok dan Lusa Sejumlah Daerah di Sumbar Berpotensi Hujan serta Angin Kencang
Cuaca ekstrem maritim melanda wilayah pesisir Sumatra Barat (Sumbar) pada Rabu (16/10/2024) pagi dan siang hari. Gelombang tinggi menghantam
Gelombang Tinggi Hantam Pesisir Sumbar, Warga Diminta Waspada Hingga 18 Oktober
Dispar Kota Padang Imbau Wisatawan Pantai Agar Tidak Berenang di Tengah Cuaca Ekstrem
Dispar Kota Padang Imbau Wisatawan Pantai Agar Tidak Berenang di Tengah Cuaca Ekstrem
Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat masih berpotensi terjadi di beberapa wilayah di Sumata Barat (Sumbar) pada Sabtu-Minggu.
Sejumlah Wilayah di Sumbar Berpotensi Diguyur Hujan Lebat pada 12-13 Oktober, Ini Daerahnya
BMKG menyebutkan hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi akan melanda beberapa wilayah di Sumbar dalam tiga hari ke depan.
BMKG: Sumbar Berpotensi Hujan Lebat Disertai Angin Kencang Sampai 3 Hari ke Depan
Cuaca Ekstrem, Pj Wali Kota Padang Imbau Warga Lebih Waspada
Cuaca Ekstrem, Pj Wali Kota Padang Imbau Warga Lebih Waspada