BKSDA Sumbar Lepaskan Puluhan Burung yang Disita dari Karyawan BUMD

Dua ekor satwa dilindungi yang gagal dijual pria asal Agam karena keburu tertangkap polisi. (Foto: Dok.BKSDA Sumbar)

Ilustrasi burung (Foto: Dok.BKSDA Sumbar)

Langgam.id - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat melepaskan puluhan hewan dilindungi ke habitatnya. Puluhan burung itu merupakan hasil sitaan polisi beberapa waktu lalu.

"Merupakan barang bukti tindak pidana kejahatan satwa liar hasil penyitaan oleh Direktorat Reskrimsus Polda Sumbar," kata Pengendali Ekosistem Hutan BKSDA Sumbar, Rusdiyan Ritonga, Rabu (27/1/2021).

Baca juga: Karyawan BUMD di Solok Terlibat Jual Beli Satwa Dilindungi

Puluhan hewan itu terdiri dari 32 ekor burung cucak hijau, 1 ekor burung kinoi dan 1 ekor cucak ranting. Hewan dilindungi itu dilepaskan di Tahura Bung Hatta, Padang.

"Sesuai dengan peraturan perundangan, untuk satwa burung setelah dilakukan pemeriksaan dan observasi selanjutnya dilakukan lepasliar di Tahura Bung Hatta Kota Padang," ujar Rusdiyan.

Sebelumnya, seorang karyawan BUMD di Kabupaten Solok, Sumatra Barat (Sumbar) diringkus Polda Sumbar lantaran terlibat dalam jual beli satwa dilindungi. Tersangka berinisial ZK (47) ditangkap pada Minggu (24/1/2021).

Selain menyita puluhan burung, polisi juga menyita dua ekor owa ungko. Hewan itu kini masih menjalani observasi oleh BKSDA Sumbar.

"Satwa owa saat ini masih menjalani observasi oleh dokter hewan di kantor BKSDA Sumatera Barat," ucapnya. (*ABW)

Baca Juga

Tim Balai KSDA Sumbar mendatangi Bendungan PLTMH Tango di Pasaman Barat. Kedatangan ini karena adanya informasi dari masyarakat Kajai Selatan
Seekor Tapir Terjebak di Bendungan di Pasbar, BKSDA Sumbar Lakukan Verifikasi di Lokasi
Dua warga Nagari Simanau, Kecamatan Tiga Lurah, Kabupaten Solok, Sumatra Barat, diserang beruang madu pada Minggu (14/4/2024).
2 Warga Simanau Kabupaten Solok Diserang Beruang Madu, 1 Luka Parah
Seekor Binturung terjebak dalam perangkap babi yang dipasang oleh masyarakat di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) pada Selasa .
Seekor Binturung Masuk Perangkap Babi di Tanah Datar, Begini Kondisinya Kini
Tim gabungan BKSDA Sumbar, Balai Gakkum LHK Wilayah Sumatra dan Ditreskrismsus Polda Sumbar mengamankan satu orang pelaku perdagangan bagian
Tim Gabungan Amankan Pelaku Perdagangan Sisik Trenggiling di Pasaman
Harimau sumatra yang masuk kandang jebak di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, diberi nama Puti Malabin. Dikutip dari akun Instagram,
Harimau Sumatra yang Masuk Kandang Jebak di Pasaman Diberi Nama Puti Malabin
BKSDA Sumbar memerintah tim WRU melakukan verifikasi dan penanganan di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupatan Pasaman usai instansi tersebut
Harimau Sumatra Masuk Kandang Jebak di Tigo Nagari Pasaman, Begini Kronologinya