• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

BKSDA Sumbar Lepas Seekor Trenggiling Kembali ke Alam Usai Diserahkan Warga

Rahmadi
20/04/2022 | 10:37 WIB
A A
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: BKSDA Sumbar melepaskan seekor trenggiling ke alam liar. Pelepasan dilakukan setelah hewan

Seekor trenggiling dilepasliarkan di kawasan konservasi Suaka Margasatwa (SM) Barisan. [foto: BKSDA Sumbar]

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: BKSDA Sumbar melepaskan seekor trenggiling ke alam liar. Pelepasan dilakukan setelah hewan tersebut menjalani observasi.

Langgam.id – Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat (Sumbar) melepaskan seekor hewan langka dan dilindungi kembali ke alam liar. Pelepasan dilakukan setelah hewan tersebut menjalani observasi.

Kepala BKSDA Sumbar Ardi Andono mengatakan hewan dengan nama latin Manis javanica tersebut dilepasliarkan oleh Tim Wildlife Rescue Unit (WRU) Balai KSDA Sumbar pada Selasa (19/4/2022).

Baca Juga

Setelah Dievakuasi, Buaya di Sungai Sapih Padang Dibawa ke Tempat Transit Satwa

Tengah Malam, BKSDA Evakuasi Buaya yang Muncul di Aliran Sungai di Padang

“Lokasi pelepasan trenggiling yang dipilih yaitu di kawasan konservasi Suaka Margasatwa (SM) Barisan,” katanya, Rabu (20/4/2022).

Dia menjelaskan, satwa ini merupakan penyerahan dari warga Koto Tangah Padang yang bernama Yudi. Warga tersebut menemukan satwa langka ini saat trenggiling melintas di jalan raya pada 17 April 2022.

Saat itu terangnya, warga yang menemukan mengetahui bahwa trenggiling merupakan jenis hewan yang dilindungi undang-undang. Yudi kemudian menghubungi call center BKSDA Sumbar dan langsung menyerahkan nya ke Pos TTS Bandara.

“Setelah dilakukan observasi oleh tim medis, satwa dinyatakan dalam keadaan baik, tidak ada luka atau cedera dan bergerak aktif maka tim mengembalikan satwa tersebut kembali ke habitatnya,” katanya.

Ardi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada warga yang dengan kesadarannya telah menyerahkan satwa langka ini.

Dia mengimbau agar masyarakat untuk tidak ada menangkap, melukai, membunuh, menyimpan, memiliki, memelihara, mengangkut dan memperniagakan satwa dilindungi dalam keadaan hidup atau mati ataupun berupa bagian tubuh, telur dan merusak sarangnya.

Semua aturan tersebut ungkapnya tercantum dalam Undang-undang Nomor 5 tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistemya yang jika melanggar sanksi hukumnya berupa pidana penjara paling lama lima tahun dan denda paling banyak Rp100 juta.

Diketahui, trenggiling termasuk jenis satwa yang dilindungi bedasarkan Permen LHK No. P.106/MENLHK/SETJEN/KUM.1/12/2018.

Satwa ini dilindungi karena  sudah terancam punah. Kepunahan trenggiling pada umumnya disebabkan oleh perburuan liar dan penjualan trenggiling secara ilegal.

Baca juga: Harimau Masuk Pemukiman Warga di Kota Solok, BKSDA Pasang Perangkap

Di samping itu, hutan yang merupakan habitat trenggiling, banyak alih fungsi menjadi kebun, sehingga habitat sebagai tempat hidup trenggiling yang layak, sudah berkurang.

—

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Editor: Wista Yuki
Tags: BKSDA SumbarHewan Dilindungitrenggiling
BagikanTweetKirim

Baca Juga

Berita terbaru dan terkini hari ini: Almarhum Buya Syafii Maarif akan tetap hidup di ingatan kita sebagai guru bangsa yang sederhana.

Kenang Buya Syafii Maarif, Jokowi: Almarhum Tetap Hidup di Ingatan Kita sebagai Guru Bangsa yang Sederhana

27/05/2022 | 20:03 WIB

Grup SPD Sampai Hati Hadirkan Gamaik di GBK, Obati Kerinduan Perantau Minang

27/05/2022 | 19:15 WIB

Sudah 3 Minggu, Warga Sungai Sapih Kesulitan Akses Air PDAM

27/05/2022 | 18:35 WIB

Semen Padang FC Datangkan Striker Naturalisasi Asal Paraguay Silvio Escobar

27/05/2022 | 17:15 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Langgam.id- Kiper asal Sumbar Teja Paku Alam Jadi Pemain Terbaik Liga 1 Versi APPI

Target Lolos ke Liga 1, SPFC Ajak Irsyad Maulana dan Teja Paku Alam Kembali ke Padang

26/05/2022 | 10:26 WIB
Wali Nagari di Solok yang Berbuat Asusila hingga Video Beredar Dicopot

Wali Nagari di Solok yang Berbuat Asusila hingga Video Beredar Dicopot

25/05/2022 | 13:15 WIB
Manda Cingi dikabarkan bergabung dengan PSM Makassar. Gelandang Semen Padang FC itu mengisyaratkan gabung Juku Eja lewat media sosialnya.

Semen Padang FC Rampungkan Starting Eleven di Liga 2, Tinggal Diumumkan

26/05/2022 | 09:21 WIB

Semen Padang FC Datangkan Striker Naturalisasi Asal Paraguay Silvio Escobar

27/05/2022 | 17:15 WIB
Bangunan bekas pabrik obat di Sitinjau Lauik hanya beroperasi selama 9 bulan. Bangunan yang berdirinya 1988 itu juga disebut angker.

Menyinggahi Bangunan Bekas Pabrik Obat di Sitinjau Lauik: Terbengkalai, Terkenal Angker

27/05/2022 | 10:03 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In