BKSDA Sumbar Investigasi Video Pemuda Siksa Simpai di Tanah Datar

BKSDA Sumbar Investigasi Video Pemuda Siksa Simpai di Tanah Datar

viral penyiksaan hewan (screenshot Istagram)

Langgam.id - Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumatra Barat (Sumbar) melakukan investigasi terkait viral video penyiksaan satwa dilindungi. Penyiksaan satwa jenis simpai ini dilakukan oleh sejumlah pemuda.

Video para pemuda diketahui berjumlah lima orang ini sebelumnya beredar di media sosial dan banyak dikecam. Informasinya, kejadian penyiksaan dilakukan di wilayah Lintau, Kabupaten Tanah Datar.

"Terkait video beredar kami sedang investigasi untuk mengecek lokasi kejadian. Kabarnya di daerah Lintau, Kabupaten Tanah Datar," kata Pelaksana Harian Kepala BKSDA Sumbar, Wawan Sukawan dihubungi langgam.id, Kamis (1/3/2021).

Investigasi itu, kata Wawan, nantinya mengerahkan kantor resor maupun seksi wilayah terdekat dari lokasi kejadian. Tim akan segera menindaklanjuti kasus tersebut.

Dikatakannya simpai merupakan satwa dilindungi di Indonesia. Hewan ini salah satu endemik di Pulau Sumatra.

"Satwa ini endemik Sumatra, masih satu keluarga lutung. Saat ini statusnya dilindungi. Kalau khusus di Sumbar populasinya belum tahu pasti ya," jelasnya.

Wawan memprediksi simpai yang mendapat siksaan di dalam video sudah cukup dewasa. Biasanya, satwa ini hidup di atas pepohonan.

"Secara umum semua satwa perilakunya takut dengan manusia. Pasti mengindari keramaian manusia. Dari video yang beredar satwa ini dilihat lumayan dewasa," ujarnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Tim Balai KSDA Sumbar mendatangi Bendungan PLTMH Tango di Pasaman Barat. Kedatangan ini karena adanya informasi dari masyarakat Kajai Selatan
Seekor Tapir Terjebak di Bendungan di Pasbar, BKSDA Sumbar Lakukan Verifikasi di Lokasi
Dua warga Nagari Simanau, Kecamatan Tiga Lurah, Kabupaten Solok, Sumatra Barat, diserang beruang madu pada Minggu (14/4/2024).
2 Warga Simanau Kabupaten Solok Diserang Beruang Madu, 1 Luka Parah
Seekor Binturung terjebak dalam perangkap babi yang dipasang oleh masyarakat di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) pada Selasa .
Seekor Binturung Masuk Perangkap Babi di Tanah Datar, Begini Kondisinya Kini
Tim gabungan BKSDA Sumbar, Balai Gakkum LHK Wilayah Sumatra dan Ditreskrismsus Polda Sumbar mengamankan satu orang pelaku perdagangan bagian
Tim Gabungan Amankan Pelaku Perdagangan Sisik Trenggiling di Pasaman
Harimau sumatra yang masuk kandang jebak di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, diberi nama Puti Malabin. Dikutip dari akun Instagram,
Harimau Sumatra yang Masuk Kandang Jebak di Pasaman Diberi Nama Puti Malabin
BKSDA Sumbar memerintah tim WRU melakukan verifikasi dan penanganan di Kecamatan Tigo Nagari, Kabupatan Pasaman usai instansi tersebut
Harimau Sumatra Masuk Kandang Jebak di Tigo Nagari Pasaman, Begini Kronologinya