Berparalayang dari Puncak Macau Duo Malalo

Berparalayang dari Puncak Macau Duo Malalo

Berparalayang dari Puncak Macau Duo Tanah Datar. (Foto: Humas Tanah Datar)

Langgam.id - Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Sumatra Barat (Sumbar) menyelenggarakan lomba paralayang pada Sabtu (18/10/2020) dan Minggu (18/10/2020) lalu. Kegiatan itu digelar di Puncak Macau Duo Malalo Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar.

Kegiatan bertajuk "Virtual Paragliding Indonesia Air Force Cup" tersebut diikuti 91 atlet dari empat provinsi. Selain dari Sumbar, juga dari Riau, Sumatra Utara dan Aceh.

Komandan Lanud Sutan Sjahrir TNI AU Kolonel Nav Medi Rachman menyampaikan, kegiatan itu secara daring atau online, digelar di tujuh tempat. “Untuk Sumatra Barat di Puncak Macau Duo. Sementara ada 6 venue lain yakni di Toga Sumedang, Batu Malang, Wonosobo, Kemuning, Puncak. Sedangkan pusatnya dilaksanakan di Toga Kabupaten Sumedang, Jawa Barat,” katanya, sebagaimana dirilis Humas Pemkab Tanah Datar, Senin (19/10/2020)

Perlombaan Paralayang untuk penilaian dilakukan secara daring, dengan kategori perlombaan akurasi atau ketepatan mendarat, akurasi senior, akurasi yunior dan kelas TNI/Polri. Lokasi take off di puncak bukit Macau Duo dengan ketinggian 300 meter sejauh 5 km dengan take in di lapangan Baiang, Nagari Malalo.

Ketua FASI Tanah Datar sekaligus Anggota DPRD Tanah Datar Erman Sugiarto menyambut gembira kegiatan ini. “Kita bangga, dari enam provinsi pelaksana untuk Sumatera dipilih Sumatra Barat. Tepatnya di Macau Duo Batipuh Selatan dengan pelaksana oleh FASI Sumbar melalui FASI Tanah Datar,” ujarnya.

Erman mengucapkan terima kasih kepada Danlanud Sutan Sjahrir sekaligus sebagai Ketua FASI Sumbar yang telah memberikan kepercayaan kepada Tanah Datar. "Macau Duo masih muda dan pembukaan lokasi itu pada tahun 2017 tapi kehadirannya sudah dikenal baik di dalam negeri maupun luar negeri,” tuturnya.

Menurutya, pelaksanaan perlombaan tetap mematuhi disiplin protokol kesehatan dengan tidak menghadirkan masyarakat di lokasi. Akan tetapi diimbau untuk melihat dari rumah masing-masing. Turut hadir pada acara tersebut Kadis Parpora Tanah Datar Abdul Hakim dan Kasat Pol PP dan Damkar Yusnen. (*/SS)

Baca Juga

Ketua Umum Gebu Minang Osman Sapta Odang (OSO) menghadiri Festival Pandeka Batagak Kapalo Koto 2025 dan Medan Nan Bapaneh Mahakarya
Shadiq Pasadigoe Ajak Milenial dan Gen Z Belajar Silek
Baznas Tanah Datar Salurkan Zakat Rp750 Juta untuk 1.500 Mustahik Penerima Manfaat
Baznas Tanah Datar Salurkan Zakat Rp750 Juta untuk 1.500 Mustahik Penerima Manfaat
Buka Puasa Bersama KMDT, Fadly Amran Ajak Kolaborasi Wujudkan Visi dan Misi Kota Padang
Buka Puasa Bersama KMDT, Fadly Amran Ajak Kolaborasi Wujudkan Visi dan Misi Kota Padang
Bupati Tanah Datar, Eka Putra melantik Elizar sebagai Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Tanah Datar di Gedung Indo Jolito Batusangkar,
Bupati Eka Putra Lantik Elizar Jadi Penjabat Sekda Tanah Datar
Polisi membeberkan hasil autopsi jenazah Cinta Novita Sari Mista (15). Cinta siswi tsanawiyah tewas ditemukan dalam karung di Tanah Datar,
Cinta 'Mayat dalam Karung' di Tanah Datar Diperkosa usai Tewas Dicekik
Dua pelaku pembunuhan Cinta Novita Sari Mista (15) yang jasadnya dibungkus dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar).
Ini Tampang 2 Pelaku Pembunuhan Siswi MTs di Tanah Datar