Beragam Kegiatan Digelar Meriahkan HUT KORPRI ke-53 Tingkat Dharmasraya

InfoLanggam - Rangkaian acara HUT KORPRI ke-53 tingkat Kabupaten Dharmasraya digelar di halaman Kantor Bupati Dharmasraya pada Kamis (28/11/2024).

Acara dilaksanakan dengan meriah dengan diisi beragam kegiatan. Yaitu, senam kebugaran massal, pemeriksaan kesehatan gratis, donor darah, juga pembagian doorprize oleh Sekda Dharmasraya, Adlisman.

Acara ini dipandu oleh instrutur senam yang professional dan handal. Dihadiri oleh unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, ASN, Koramil, Bhayangkari, dan peserta senam lainnya.

Kegiatan senam sehat ini berlangsung semangat dan turut disemarakkan dengan berbagai door prize menarik.

Sekda Dharmasraya, Adlisman menyampaikan Pemkab Dharmasraya beserta segenap jajaran mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada panitia penyelenggara yang telah sukses menggagas senam sehat ini.

"Hari ini kita merayakan HUT KORPRI, karena KORPRI merupakan motor penggerak pelayanan publik dan insan pengabdi kepada nusa dan bangsa," ujarnya.

Menurut Adlisman, KORPRI adalah simbol profesionalisme, integritas dan dedikasi Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah menunjukkan ketangguhannya menghadapi berbagai tantangan.

Sekda berharap dengan HUT KORPRI saat ini tentunya dapat menjadi sarana instrospeksi dan penyegaran semangat agar KORPRI selalu siap menghadapi tuntutan zaman dan menjadi lebih baik lagi kedepanny. (*)

Baca Juga

Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP3KB) Sumbar menggelar Bimtek
DP3AP3KB Sumbar Gelar Bimtek Peningkatan Ekonomi Perempuan di Lokasi TMMD Dharmasraya
Pemkab Dharmasraya mulai melakukan pemasangan portal jalan di ruas-ruas strategis jalan kabupaten. Salah satu lokasi utama yang
Upaya Pengendalian Kendaraan ODOL, Pemkab Dharmasraya Mulai Pasang Portal Jalan
Satgas TMMD ke-125 di wilayah kerja Kodim 0310/SSD melakukan renovasi Musala Al Muhajirin di Jorong Muaro Momong,
Pemkab Dharmasraya Apresiasi Satgas TMMD ke-125 Renovasi Musala di Sungai Kambut
Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani melakukan langkah strategis dengan bertemu sejumlah pejabat penting di tingkat pusat dan
Cari Solusi Persoalan Agraria di Dharmasraya, Bupati Temui Sejumlah Pejabat Penting
Pemkab Dharmasraya bersama TNI resmi memulai pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025, Rabu (23/7/2025)
Pembukaan Jalan Sepanjang 4 Km Jadi Sasaran Utama TMMD ke-125 di Dharmasraya
Lantik 18 Pejabat Administrator dan Pengawas, Bupati Dharmasraya Pastikan Komitmen Meritokrasi
Lantik 18 Pejabat Administrator dan Pengawas, Bupati Dharmasraya Pastikan Komitmen Meritokrasi