Belum Cetak Gol, Karl Max Bhartelemy Latihan Ekstra

Langgam.id- Pelatih Semen Padang FC Syafrianto Rusli memberikan latihan ekstra kepada strikernya, Karl Max Bhartelemy atau yang akrab disapa Danny. Latihan ini diberikan untuk meningkatkan kemampuan Danny sebagai penyerang di lini depan Semen Padang.

Seperti Kamis sore (13/6), Danny tampak diberikan latihan servis, yaitu memanfaatkan umpan dari tendangan bebas atau pojok untuk mencetak gol dengan tendangan atau sundulan.

"Hari ini saja Danny sudah latihan dari pagi, setiap hari dia kita genjot. Dia dikasih beda latihan, tadi pagi dia sendiri saja," katanya.

Syafrianto mengatakan latihan ekstra sebagai latihan yang spesifik dan khusus untuk meningkatkan skill satu individu.

Kata dia, latihan tambahan untuk Danny sudah dilakukan sejak masa libur lebaran beberapa waktu lalu. Harapannya Danny bisa membuktikan ketajamannya di lini depan skuat Kabau Sirah.

Hingga pekan ketiga ini, Semen Padang FC baru melesakkan dua gol ke gawang lawan.Tidak satu pun dari Danny.

"Mudah-mudahan dia besok bisa mencetak gol, itu harapan kita," harapnya.

Menurut Syafrianto Danny merupakan striker yang memiliki insting mencetak gol. Hanya saja belum hoki atau lucky.

"Sebetulnya kita nunggu istilahnya pecah telur gitu, kalau pecah telur nanti ke depannya dia kemungkinan akan lebih bagus lagi," kata Syafrianto. (RAHMADI)

Baca Juga

Berita terbaru dan terkini hari ini: Teja Paku Alam dinobatkan sebagai kiper terbaik atau the best goal keeper oleh APPI Indonesia 11 2022.
Teja Paku Alam Dilirik Semen Padang FC, Begini Tanggapannya
Sejumlah Nama Beken Masuk Radar Semen Padang FC untuk Berlaga di Liga 1
Sejumlah Nama Beken Masuk Radar Semen Padang FC untuk Berlaga di Liga 1
Langgam.id-Pelatih Semen Padang FC Hendri Susilo
Beragam Reaksi Netizen Usai Hendri Susilo Jadi Pelatih Kepala Semen Padang FC
Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Suhatman Imam menyebut pemain muda sulit muncul karena tidak ada klub Sumbar di Liga 1.
Suhatman Imam Ungkap Kriteria Pelatih Baru Semen Padang FC
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Penasihat Semen Padang FC, Andre Rosiade membocorkan kerangka kepelatihan timnya di musim depan. Setelah dipastikan promosi ke Liga 1, Andre
Promosi ke Liga 1, Andre Rosiade: Semen Padang FC Tetap Gunakan Pelatih Lokal