Belum Capai Target, Vaksinasi Covid-19 di Pessel Masih 69,39 Persen

Langgam.id - Capaian Vaksinasi Covid-19 di Pessel masih belum mencapai target. Hingga saat ini, Rabu (12/1/2022) angkanya masih 69,39 persen.

Dailipal, Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Pessel. (Foto: Dok. berita.pesisirselatankab.go.id)

Langgam.id - Capaian Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) masih belum mencapai target 70 persen. Hingga saat ini, Rabu (12/1/2022) angkanya masih 69,39 persen.

Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Pessel, Dailipal mengatakan, pelaksanaan vaksiansi di Pessel masih berlangsung di sejumlah tempat.

"Data terkini capaian Vaksinasi Covid-19 di Pesisir Selatan sudah 69,39 persen, dan kegiatan vaksinasi hingga sekarang masih terus berlangsung," ujar Dailipal melalui keterangan tertulisnya, Rabu (12/1/2022).

Dailipal mengeklaim, tingkat kesadaran masyarakat untuk di Pessel juga terus meningkat, hal itu seiring dengan upaya pemerintah yang melibatkan semua pihak.

Dailipal juga mengajak agar masyarakat Pesisir Selatan, khususnya yang belum divaksin, agar mengikuti vasksiansi di tempat-tempat yang telah disediakan.

Baca juga: Target Vaksinasi Belum Tercapai, Anggaran Pesisir Selatan Terancam Dipotong

"Kesadaran masyarakat untuk ikut vaksin sangat diharapkan agar program pemerintah bisa tercapai sesuai dengan harapan," katanya.


Dapatkan update berita terbaru setiap hari dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Polisi Hutan (Polhut) Pesisir Selatan pasang kandang jebak untuk harimau yang terkam ternak warga di Pesisir Selatan,
Harimau Terkam Ternak Warga di Pesisir Selatan, Polhut: Sudah Dipasang Kandang Jebak
Pencarian dua korban hanyut terbawa arus sungai di Kampung Pasir Lawas, Nagari Kambang Utara, Kecamatan Lengayang, Kabupaten Pesisir Selatan,
Hari Ketiga Pencarian, 2 Korban Hanyut Terbawa Arus Sungai di Pessel Belum Ditemukan
Empat mantan kepala daerah diperkirakan berhasil kembali menduduki posisi kepala daerah dalam Pilkada Serentak 2024 di Sumatra Barat.
4 Mantan Kepala Daerah Diperkirakan Comeback Setelah Menang dalam Pilkada Serentak
Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Jalan Baru Pesisir Selatan-Solok Persingkat Waktu Tempuh Jadi Hanya 1,5 Jam
Langgam.id - Meningkatnya jumlah penderita DBD di Kelurahan Lubuk Buaya, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang membuat warga cemas.
Antisipasi DBD, Puskesmas Tanjung Makmur Lakukan Fogging di Kecamatan Silaut
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki
Bendungan Irigasi Koto Kandis di Pesisir Selatan Mulai Diperbaiki