Bek Muda Semen Padang FC Dipanggil Timnas U-19

Bek Muda Semen Padang FC Dipanggil Timnas U-19

Muhammad Fadhil Adhitya Aksah. (Foto: Dok IG semenpadangfc.id)

Langgam.id - Pemain muda Semen Padang FC Fadhil Adhitya Aksah dipanggil Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-19.  Training Camp (TC) tim akan berlangsung dari tanggal 23 Juli sampai dengan 8 Agustus 2020 di Jakarta.

Timnas Indonesia U-19 akan menjalani TC sebagai persiapan menghadapi dua event  internasional. Pertandingan tersebut adalah turnamen AFC Cup U19 2020 di Afganistan tanggal 13 – 31 Oktober 2020 dan Piala Dunia U20 pada tanggal 24 Mei – 12 Juni 2021 di Indonesia. Pemanggilan pemain yang akrab disapa Fadhil tersebut tertuang dalam surat PSSI bernomor: 1431/AGB/267/VII-2020. Fadhil yang berposisi sebagai bek tengah berkumpul pada tanggal 23 Juli 2020.

Manajer Semen Padang FC Effendi Syahputra mengatakan, pemanggilan Fadhil oleh timnas adalah hal yang positif. Ia berharap agar Fadhil tetap bertahan menjadi bagian dari timnas "Kita bangga ada pemain kita yang di panggil timnas, apalagi kalau terus terpilih sampai piala dunia," katanya Sabtu (25/7/2020).

Dia juga berharap ke depannya tidak hanya Fadhil saja yang dipanggil timnas dari Semen Padang FC. Tetapi muncul lagi pemain lain terutama pemain-pemain muda.

Sementara itu, Fadhil Adhitya Aksah mengatakan, sangat bersyukur dipanggil ke Timnas. Ia berjanji akan memanfaatkan peluang tersebut dengan baik untuk mencapai target menjadi bagian tim merah putih dikedua event tersebut.

“Yang pasti pertama kali sangat bersyukur kepada Allah SWT bisa di panggil kembali ke dalam training camp. Kedua, merasa senang bisa kembali lagi ke lapangan hijau setelah hampir 3 bulan lebih latihan sendiri karena ada Covid-19,” ujarnya, lewat rilis, Selasa (21/7/2020).

Dalam TC nanti, target yang ingin dicapainya adalah bisa masuk skuad inti agar bisa bermain di AFC dan Piala Dunia U20 2020. Apalagi piala dunia jadi ajang yang paling di tunggu-tunggu bagi pesepak bola. "Yang jelas saya akan terus kerja keras agar bisa mencapai skuad inti merealisasikan apa yang diingnkan pelatih di lapangan,” katanya.

Ia mengucapkan terimakasih kepada semua elemen tim Semen Padang FC atas dukungan tim untuk dirinya dalam pemanggilan TC timnas ini. “Saya sangat bangga sekali tim Semen Padang FC dari managemen, pelatih dan pemain sangat sangat mensupport saya. Saya sangat berterimakasih sekali abang-abang senior disini mendukung dan memberi motivasi kepada saya. Apalagi saya salah satu pemain muda disini dan itu sangat berarti,"katanya. (*/Rahmadi/SS)

Baca Juga

Semen Padang FC mengalami kekalahan telak 1-8 saat menjamu Dewa United di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (25/10/2024). Hasil ini menjadi
Semen Padang Kalah Telak, Eduardo Almeida Siap Bertanggung Jawab Penuh
Semen Padang FC mengalami kekalahan telak dalam pertandingan kandang melawan Dewa United dengan skor 1-8 di Stadion Haji Agus Salim
Semen Padang FC Siap Lakukan Evaluasi Menyeluruh Pasca Kekalahan dari Dewa United
Semen Padang FC harus menelan pil pahit dalam laga kandang perdana di Stadion Haji Agus Salim, Jumat (25/10/2024). Tim berjuluk Kabau Sirah
Semen Padang FC Tersungkur di Kandang, Dewa United Menang Telak 8-1
Egy Maulana Vikri tampil ciamik dengan mencetak hattrick saat Dewa United unggul 4-0 atas tuan rumah, Semen Padang FC, dalam lanjutan Liga 1
Egy Maulana Vikri Hattrick, Dewa United Unggul 4-0 atas Semen Padang di Babak Pertama
Dihantam Krisis Pemain, Semen Padang FC Berharap Tuah Bermain di Kandang
Dihantam Krisis Pemain, Semen Padang FC Berharap Tuah Bermain di Kandang
Jamu Dewa United, Pelatih SPFC Eduardo Almeida Fokus Raih 3 Poin
Jamu Dewa United, Pelatih SPFC Eduardo Almeida Fokus Raih 3 Poin