Bantu PDP Melahirkan, 13 Nakes di RSUD Dharmasraya Diisolasi

Kasus Corona di Dharmasraya

Ilustrasi Covid-19 di Kabupaten Dharmasraya (Langgam.i/pi'i)

Langgam.id- Belasan tenaga medis di RSUD Sungai Dareh Dharmasraya diisolasi, usai membantu persalinan seorang pasien dalam pengawasan (PDP) pada Selasa (6/05/2020) lalu.

"Ada 13 orang bidan dan perawat yang diisolasi di RSUD baru, karena kontak dengan PDP yang melahirkan, " ujar Kepala Bidang Pelayanan RSUD Sungai Dareh Dharmasraya Milana Gafar kepada langgam.id Minggu (10/06/2020).

Kata dia, hasil swab pertama PDP yang kontak dengan 13 tenaga medis tersebut, dinyatakan negatif corona.

Namun, pihaknya masih menunggu hasil swab kedua. Jika negatif, tenaga medis tersebut bisa kembali bekerja seperti biasa.

"Tapi kalau hasil kedua positif baru diisolasi 14 hari dan petugas dilakukan swab," ujarnya. (SRP)

Baca Juga

Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Ambulans Tabrak Truk Sedang Parkir di Padang, 1 Perawat Terluka
Kantor Bupati Dharmasraya
Pengumuman RLPPD Pemkab Dharmasraya Tahun 2024
Jalan Putus di Bukit Lantak Dharmasraya Kini Sudah Bisa Dilalui
Jalan Putus di Bukit Lantak Dharmasraya Kini Sudah Bisa Dilalui
tiktok
Ahli Hukum Nilai Laporan Wartawan Dharmasraya Tak Penuhi Unsur Pencemaran Nama Baik
Dinsos Sumbar menyalurkan ribuan kilogram beras reguler serta jenis kebutuhan logistik lain bagi warga terdampak banjir yang melanda
Pemprov Sumbar Salurkan Bantuan Bagi Warga Terdampak Banjir di 2 Daerah
BPJN Jambi Pasang Jembatan Darurat usai Jalan Nasional Sumbar-Jambi Putus
BPJN Jambi Pasang Jembatan Darurat usai Jalan Nasional Sumbar-Jambi Putus