Langgam.id - Banjir bandang landa Jorong Sungai Rangeh, Nagari Bayua, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupatan Agam, Sumatera Barat pada Kamis, (7/12/2033) malam.
Rudi Yudistira, salah satu tokoh masyarakat mengatakan, banjir bandang tersebut terjadi sejak sore yang dipicu karena tingginya curah hujan.
"Ketingian air ada sekitar 30 sentimeter, atau sekitar setinggi lutut orang dewasa" ujarnya kepada langgam.id. Kamis, (7/12/2033) malam.
Lanjut dia, saat ini pukul 21.50 WIB air dilokasi sudah surut, tinggal membersihkan sisa material banjir.
"Air sudah surut, tinggal pembersihan material banjir seperti bebatuan dan ranting kayu. Untuk akses yang sempat terganggu juga sudah bisa dilewati kembali," tuturnya.
Ia mengatakan, sejauh ini tidak ada korban jiwa, namun ada beberapa rumah warga yang terdampak.
"Korban jiwa tidak ada, informasi dari BPBD ada sekitar 11 rumah terdampak. Sebagian warga diungsikan ke kantor walinagari dan sebagian lagi ke rumah jorong," tuturnya. (*/Yh)