Atlet Panjat Tebing Padang Panjang Gelar Latihan Perdana di 2022

Atlet Panjat Tebing Padang Panjang Gelar Latihan Perdana di 2022

Latihan atlet panjat tebing Kota Padang Panjang, Minggu (6/2/2022). [Kominfo]

Berita Padang Panjang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Atlet Panjat Tebing Padang Panjang Gelar Latihan Perdana di 2022.

Langgam.id - Atlet panjat tebing Kota Padang Panjang yang tergabung dalam Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) menggelar latihan perdana di tahun 2022, Minggu (6/2/2022).

Latihan atlet panjang tebing dilaksanakan di kampus Institut Seni Indonesia (ISI). Di awal 2022 ini, FPTI baru melakukan pembinaan pada kelas junior.

"Atlet junior akan dipersiapkan untuk mengikuti berbagai kejuaraan daerah (Kejurda) dalam waktu dekat," kata Ketua FPTI Padang Panjang Ungki Oktavianes.

Menurutnya, ada beberapa atlet junior yang sedang dilakukan pembinaan. Selain melakukan pembinaan kepada atlet yang telah bergabung dalam FPTI, sebut Ungki, federasi juga akan melakukan road to school.

"Kita akan mencari bibit-bibit baru. Mulai dari SD, SMP, dan juga SMA," katanya dikutip Langgam.id dari Kominfo Padang Panjang.

Latihan FPTI juga bertujuan mempersiapkan atlet untuk mengikuti Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) 2023. Kota Padang Panjang bakal menjadi tuan rumah cabang panjat tebing.

Persiapan Porprov, lanjutnya, FPTI Padang Panjang sudah melakukan berbagai persiapan. Baik persiapan atlet, maupun venue pertandingan.

"Untuk persiapan ini, FPTI nantinya juga akan melakukan koordinasi dengan Pemko dan KONI, agar Padang Panjang bisa menjadi tuan rumah yang baik untuk panjat tebing," tutur Ungki.

FPTI juga sudah berencana menggelar Kejurda Padang Panjang pada September mendatang. Diharapkan, dengan persiapan yang sudah mulai dilakukan, FPTI dapat menorehkan prestasi di seluruh kejuaraan.

Baca juga: Rp 520 Juta Hibah KONI Padang Panjang Fokus Pada Pembinaan Atlet

"Semoga seluruh persiapan ini membuahkan hasil yang maksimal. FPTI dapat menorehkan prestasi di seluruh kejuaraan dan bisa membawa medali emas di Porprov," tuturnya.

Dapatkan update berita Padang Panjang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Langgam.id - Kongres Kebudayaan 2022 resmi dilaunching dalam acara yang digelar di Hotel Santika, Kota Padang, Sumbar, Selasa (9/8/2022).
Irman Gusman: Sumbar Bakal Jadi Pilot Project Pembentukan Kopdes Merah Putih
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
4.427 Personel Gabungan Siap Amankan Lebaran di Sumbar, Kapolda: Rawan Kemacetan Jadi Atensi
Ajak Ormas Islam Bersinergi, Kanwil Kemenag Sumbar Kenalkan Asta Protas
Ajak Ormas Islam Bersinergi, Kanwil Kemenag Sumbar Kenalkan Asta Protas
Antarkan Sabu dari Aceh ke Padang, Kurir Narkoba Diupah Rp 13 Juta per Kg
Antarkan Sabu dari Aceh ke Padang, Kurir Narkoba Diupah Rp 13 Juta per Kg
Kinerja 2025, Bank Nagari Targetkan Pertumbuhan di Atas 8 Persen
Kinerja 2025, Bank Nagari Targetkan Pertumbuhan di Atas 8 Persen
Sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Kapolres di jajaran Kepolisian Daerah (Polda) Sumatra Barat (Sumbar) Sumbar dimutasi. Mutasi tersebut
Kapolri Mutasi 10 PJU Polda Sumbar, Ini Daftar Lengkapnya