Apel Perdana, Bupati Tanah Datar Bicara Jabatan dan Proyek dari Orang Dekat

Apel Perdana, Bupati Tanah Datar Bicara Jabatan dan Proyek dari Orang Dekat

Bupati Tanah Datar Eka Putra. (Dok Pemkab Tanah Datar)

Langgam.id - Bupati Tanah Datar Eka Putra hari ini memimpin apel perdana bersama aparatus sipil negara (ASN) di daerah itu. Di hari pertama bekerja sebagai bupati, Eka berpesan agar ASN tidak melakukan cara salah demi mendapat jabatan.

"Tidak perlu menghubungi-hubungi orang-orang terdekat saya untuk mendapat jabatan. Saya akan objektifitas terhadap ini, tetap mengacu kepada kompetensi, assessment dan prestasi," kata Eka seperti dikutip dari laman resmi Pemkab Tanah Datar, Senin (1/3/2021).

Dia juga meminta bawahannya untuk hati terhadap pihak yang datang meminta proyek. Eka tak ingin ASN di Tanah Datar tertipu dengan oknum yang mengaku orang dekat bupati.

"Selain itu jika ada yang mengaku-ngaku orang dekat saya minta proyek, jangan percaya begitu saja, konfirmasi dulu kebenarannya kepada saya," ucapnya.

Dia juga meminta agar ASN di Tanah Datar meningkatkan kinerja dan pelayanan. Kondisi kantor yang sudah lama, kata dia, tak perlu dijadikan alasan sebagai penghalang kerja.

“Kita bukan melihat kondisi kantornya, namun bagaimana kita bekerja, kalau kerjanya sudah bagus nanti semuanya akan baik. Walaupun kondisi kantornya sudah lama namun dari sinilah kami akan memulai bekerja untuk membawa Tanah Datar yang lebih baik,” tuturnya. (*ABW)

Baca Juga

UIN MY Batusangkar Gelar Art and Culture 6
UIN MY Batusangkar Gelar Art and Culture 6
Debat Pilkada Tanah Datar putaran kedua di Gedung Marajo Dirajo, Batusangkar, Kabupaten Tanah Datar, diwarnai kericuhan pada
Kericuhan Warnai Debat Pilkada Tanah Datar, Pendukung Terlibat Insiden
Debat Pilkada Tanah Datar, Paslon Saling Sindir Tarkait Infrastruktur
Debat Pilkada Tanah Datar, Paslon Saling Sindir Tarkait Infrastruktur
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Dony Oskaria, Putra Tanah Datar Kandidat Wakil Menteri BUMN
Dony Oskaria, Putra Tanah Datar Kandidat Wakil Menteri BUMN
Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Padang Panjang berhasil menangkap dua tersangka pencurian rel kereta api Ombilin
Polres Padang Panjang Tangkap 2 Tersangka Pencurian Rel Kereta Api di Ombilin