Antisipasi Covid-19, Pemko Pariaman Sediakan Tempat Pencuci Tangan Bagi ASN

Antisipasi Covid-19, Pemko Pariaman Sediakan Tempat Pencuci Tangan Bagi ASN

Tenpat cuci tangan ASN (Pemko Pariaman)

Langgam.id- Pemerintah Kota Pariaman sediakan bak air disertai sabun pencuci tangan bagi Aparatur Sipil Negara di Kantor Balaikota Pariaman. Sarana pencuci tangan tersebut disediakan sejak kemarin, Senin (23/3) pagi oleh Bagian Umum dan Protokoler Setdako Pariaman.

Walikota Pariaman Genius Umar mengatakan sengaja kita sediakan sarana pencuci tangan ini untuk ASN di Balaikota Pariaman sebagai upaya pencegahan dasar virus corona atau covid-19 di Kota Pariaman.

" Virus tersebut bisa saja tertular lewat tangan sebagai media penularan, sebagai contoh adalah ketika kita berjabat tangan dengan orang menutupi batuk dengan tangannya atau ketika kita menyentuh obyek yang terpapar virus corona ", terangnya.

" Karena mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir secara detail dan menyeluruh sangat ampuh dibanding hand sanitizer dan antiseptik lainnya ", kata wako.

Wako juga menambahkan, sejak diumumkan oleh pemerintah pusat terkait penyebaran virus corona di indonesia, Pemko Pariaman telah melakukan upaya pencegahan dengan cara menyemprotkan disinfektan di kantor-kantor, sekolah-sekolah, lapas, mesjid/mushalla, pasar dan kemudian mengimbau menyediakan sarana pencuci tangan ditempat-tempat tersebut.

Selain itu, dalam mencegah penyebaran virus yang berbahaya tersebut, ASN diminta agar menerapkan pola hidup bersih dan sehat (phbs) dengan rajin mencuci tangan dengan sabun dan air, gunakan masker ketika bepergian serta sediakan hand sanitizer dan antiseptik dimeja kerja masing-masing. (Inforial)

Baca Juga

Para calon Wali Kota Pariaman 2024 saling adu gagasan dalam debat publik pertama yang berlangsung Minggu malam (3/11/2024). Debat yang diadakan di Balai Kota Pariaman
3 Calon Wako Pariaman Sampaikan Visi Misi, Soroti Program Peningkatan Kesejahteraan dan Keberlanjutan Kota
Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kelas I B Pariaman, Dedi Kuswara melantik Yogi Firman sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman masa jabatan.
Yogi Firman Resmi Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Kota Pariaman
Sebanyak 667 orang dari 1.491 orang tenaga honorer di lingkungan Pemko Pariaman yang lolos seleksi administrasi gelombang I PPPK
667 Honorer Pemko Pariaman yang Lolos Seleksi Administrasi Gelombang I PPPK Bersiap Ikuti Tes
Penjabat (Pj) Wali Kota Pariaman, Roberia mengingatkan kepada pimpinan OPD dan seluruh ASN untuk menjaga netralitas pada Pilkada 2024.
Pj Wako Pariaman Tegaskan ASN Harus Netral dalam Pilkada 2024
Pj Sekda Kota Pariaman, Yaminu Rizal melakukan konsultasi ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional II di Pekanbaru, Kamis (3/10/2024).
Pj Sekda Pariaman Pastikan 1.491 Tenaga Honorer Dapat Daftar PPPK 2024
APBD Perubahan Kota Pariaman, Belanja Dipatok Rp675 Miliar
APBD Perubahan Kota Pariaman, Belanja Dipatok Rp675 Miliar