Antisipasi Corona, Warga Masuk Sumbar Wajib Rapid Tes

Wagub Sumbar ketika meninjau kondisi pengawasan kesehatan di BIM. (Foto: Dok.Pemprov Sumbar)

Wagub Sumbar ketika meninjau kondisi pengawasan kesehatan di BIM. (Foto: Dok.Pemprov Sumbar)

Langgam.id - Kasus positif covid-19 di Sumatra Barat (Sumbar) terus bertambah. Jika tidak terus ditekan, kondisi ini dikhawatirkan memunculkan penyebaran lebih luas.

Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit mengatakan, saat ini, setiap orang yang datang dan pergi dari Sumbar harus mengantongi surat kesehatan aman covid-19.

"Menyikapi meningkatknya perkembangan penanganan covid-19 di Sumbar, maka dirasa perlu dilakukan pengawasan ketat kesehatan bagi orang masuk dan keluar. Ketika yang datang memiliki suhu badan 38 derajat celcius, dilakukan swab. Dia dikarantina dulu sampai hasil tesnya keluar," kata Nasrul ketika meninjau kesiapan BIM melakukan rapid tes penumpang, Senin (3/8/2020).

Selain itu, Nasrul mengatakan perlu juga dilakukan skrening di pintu keberangkatan BIM. Penumpang harus memakai masker, KTP dan melakukan rapid tes.

"Pelaksanaan pengawasan kesehatan ini tidak ada pengecualian. Saya sendiri harus ikut rapid tes sebelum berangkat ke Mentawai," katanya.

Nasrul Abit mengimbau penumpang yang datang dan pergi Sumbar untuk mematuhi protokol kesehatan. Hal ini demi kesehatan setiap orang yang ada di Sumbar. (*/ICA)

Baca Juga

Sumbar dan Infrastruktur: 'Baitu-baitu Juo'?
Sumbar dan Infrastruktur: 'Baitu-baitu Juo'?
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menetapkan 17 bandara udara di Indonesia berstatus bandara internasional. Sebelumnya ada 34 bandara
Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Salah Satunya BIM
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Executive General Manager Angkasa Pura II BIM, Indrawansyah mengatakan bahwa pihaknya memprediksi sebanyak 6 ribu pemudik bertolak ke Jakarta
Puncak Arus Balik di BIM Diprediksi H+5 Lebaran
Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menetapkan 17 bandara udara di Indonesia berstatus bandara internasional. Sebelumnya ada 34 bandara
H+2 Lebaran, Kenaikan Penumpang pada Arus Balik 2024 di BIM Capai 75 Persen
Executive General Manager Angkasa Pura II BIM, Indrawansyah mengatakan bahwa pihaknya memprediksi sebanyak 6 ribu pemudik bertolak ke Jakarta
Hingga H-2 Lebaran, BIM Sudah Layani 42.676 Penumpang yang Datang