• Masuk
  • Daftar
Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
Langgam.id
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
Langgam.id
Home Berita

Anggota DPR RI: Jangan Politisasi Polemik Formula E dan BUMN

Redaksi
05/06/2022 | 15:43 WIB
A A
Anggota DPR RI: Jangan Politisasi Polemik Formula E dan BUMN

Andre Rosiade saat rapat Komisi VI DPR RI dengan BUMN. [Dok. Andre]

Berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Anggota DPR RI: Jangan Politisasi Polemik Formula E dan BUMN.

Langgam.id – Polemik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang disebut-sebut tidak memberikan sponsorship pada gelaran Formula E terus jadi perbincangan. Anggota DPR asal Sumbar Andre Rosiade meminta jangan sampai ada pihak yang mempolitisasi kondisi ini.

Anggota Komisi VI dari Fraksi Gerindra itu mengatakan, dirinya tidak ingin berpolemik soal Formula E. Begitu juga masyarakat secara umum, semua pihak diminta melakukan politisasi

Baca Juga

BSI Buka di Dubai, Andre Rosiade Apresiasi Kinerja Kementerian BUMN

Belum Berlaku Hari Ini, Penggunaan Aplikasi MyPertamina Masih Sekadar Imbauan untuk Mendaftarkan Kendaraan

“Lebih baik kita doakan saja Formula E ini lancar. Tidak usah mempolitisasi, gitu lho,” kata Andre dalam keterangan tertulis yang diterima Langgam.id, Minggu (5/6/2022).

Andre mengatakan, BUMN tidak hanya bertugas mengurus Formula E. BUMN memiliki tugas yang sangat banyak.

Salah satunya, lanjut Andre, meningkatkan ekonomi nasional dan membuka lapangan pekerjaan untuk rakyat. BUMN bertugas meningkatkan ekonomi bangsa, menyetor dividen negara, menyediakan lapangan kerja untuk rakyat, dan lainnya.

“Bukan hanya untuk Formula E,” kata Ketua DPD Gerindra Sumbar itu. Terlebih, BUMN saat ini sedang dalam kondisi keterbatasan anggaran.

BUMN memiliki banyak penugasan lain. Seperti membantu penanganan bencana di Tanah Air, hingga menyukseskan perhelatan forum internasional KTT G20 Oktober mendatang.

“BUMN kan garda terdepan dalam membantu bencana-bencana alam di berbagai wilayah Indonesia. Itu kan menghabiskan dana begitu banyak,” kata Andre.

Belum lagi bantuan-bantuan pemberdayaan dan pengembangan masyarakat di berbagai wilayah seluruh Indonesia. Lalu membantu pemerintah menyukseskan G20, yang membutuhkan biaya tinggi.

“Mungkin, itu juga menyebabkan BUMN kenapa membutuhkan waktu mengkaji lama soal sponsorship Formula E. Karena memang keterbatasan anggaran,” katanya.

Lebih lanjut, Andre pun menyinggung penjelasan dari BUMN soal tak memberikan banyak sponsorship di Formula E. Menurutnya, BUMN membutuhkan banyak waktu untuk memproses pemberian sponsorship itu.

Baca juga: Andre Rosiade: Proyek Vaksin BUMN Jangan Sampai Rugi

“Ya mendengarkan keterangan Kementerian BUMN, kan sebenarnya sudah jelas bahwa butuh proses waktu,” kata ketua harian DPP Ikatan Keluarga Minang (IKM) ini.

—

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Editor: Debi Virnando
Tags: Andre RosiadeBUMNSponsor Formula ESumatra Barat
BagikanTweetKirim

Baca Juga

Langgam.id - Kereta Api Wisata Lokomotif Uap bergerigi seri E1060 lintas Sawahlunto-Muaro Kalaban direncanakan beroperasi Januari 2023.

Perbaikan Jalur Kereta Api Mak Itam Sawahlunto-Muaro Kalaban Dimulai

02/07/2022 | 15:26 WIB
Langgam.id - Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra menyerahkan benda pusaka raja-raja Minangkabau dan melewakan gelar adatnya.

Melewakan Gelar Adat Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa Putra

01/07/2022 | 16:50 WIB
Surau Baru, pusat Tarekat Naqsabandiyah pertama di Kota Padang, didirikan 1919 silam. (Foto: Nandito/Langgam.id)

Jemaah Naqsabandiyah Rayakan Idul Adha 8 Juli 2022

01/07/2022 | 16:38 WIB

Kuliah Umum di Unand, Teten Mau UMKM Naik Level Berbasis Inovasi

01/07/2022 | 16:21 WIB

Discussion about this post

Terpopuler

Langgam.id - Manajemen Semen Padang FC sempat ingin menjadikan Stadion Utama Sumbar sebagai kandang tim untuk mengarungi Liga 2 2022.

Sempat Dilirik, Ini Alasan Semen Padang FC Tak Pilih Stadion Utama Sumbar sebagai Kandang

28/06/2022 | 13:45 WIB
Adrilsyah Adnan di antara produk pakaiannya. (Foto: Andri)

Usung “Magma”, Adrilsyah Kenalkan Magek Jadi Merek Produk Pakaian Terkenal Indonesia

10/04/2021 | 14:34 WIB
Merasa Jadi Korban Mark Up Nilai, Puluhan Wali Murid SMPN 1 Padang Mengadu ke DPRD Sumbar

Merasa Jadi Korban Mark Up Nilai, Puluhan Wali Murid SMPN 1 Padang Mengadu ke DPRD Sumbar

29/06/2022 | 09:46 WIB
General Manager Marketing PT Eka Bogainti (HokBen) Fransiska Lucky di gerai HokBen Transmart Padang. (Foto: Heri Faisal/Langgam)

Resmi Buka di Padang, Ini Promo HokBen Selama Bulan Juli

01/07/2022 | 07:17 WIB
Langgam.id - Semen Padang FC resmi menjadikan Stadion Gelanggang Olahraga (GOR) Haji Agus Salim sebagai hombase atau kandang.

Stadion GOR Haji Agus Salim Jadi Kandang, Semen Padang FC Bayar Rp10 Juta Per Pertandingan

30/06/2022 | 16:46 WIB
Langgam.id

Berita  •  Khas  •  Palanta  •  Kolom

Ikuti Kami

Copyright 2019-2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Tentang  •  Kerjasama & Iklan  •  Pedoman Media Siber  •  Ketentuan Privasi  •  Indeks 

Tidak ada hasil
Lihat Semua Hasil
  • BERITA
  • KHAS
  • PALANTA
  • KOLOM
  • Masuk
  • Daftar

Copyright 2021 PT. Langgam Digital Nusantara | All rights reserved.

Selamat datang

Silakan masuk ke akun anda

Forgotten Password? Daftar

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In