Anggota DPR Andre Rosiade Temani Presiden Jokowi Keliling Sumbar

Langgam.id -Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunjungi Sumatra Barat (Sumbar) hari ini. Anggota Fraksi Gerindra DPR asal Sumbar, Andre Rosiade, akan ikut menemani Presiden berkeliling Sumbar. Angggota DPR asal Sumbar itu telah mendarat Rabu (25/10/2023) pagi di Bandara Internasional Minangkabau (BIM).

Presiden Jokowi rencananya akan ke Sumbar dalam rangka meresmikan Bandara Rokot di Mentawai, Rabu (25/10/2023). Kemudian, Presiden akan mengunjungi sekolah dan fasilitas Pemerintah di Kota Padang. Yaitu SMKN 5 Padang.

Jokowi juga akan berkunjung ke gudang Bulog di Padang Selatang. Mengecek kondisi stok beras atau pangan di Sumbar. Dijadwalkan juga membagikan sembako di Bulog untuk masyarakat. Setelah itu, keduanya akan kembali bertolak ke Jakarta.

Bandara Rokot di Mentawai yang akan diresmikan Presiden Jokowi merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN). Andre Rosiade yang bakal menemani Presiden Jokowi berharap nantinya akan lebih banyak PSN di Sumbar.

“Kita yakin kunjungan Presiden akan berdampak baik untuk Sumbar. Bisa jadi akan menambah proyek-proyek strategis nasional di Sumbar,” ujar Andre kepada wartawan, Rabu (25/10/2023).

Bandara Rokot merupakan bandara baru di Mentawai. Bandara ini memiliki panjang runway 1.500 x 30 meter, sehingga dapat dilandasi pesawat yang lebih besar, yaitu ATR 72-600 berkapasitas maksimal 78 penumpang. Sebelumnya, bandara yang lama hanya bisa dilandasi pesawat Cessna Grand Caravan berkapasitas 12 orang dengan panjang runway 850 x 23 meter.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, dengan adanya Bandara Mentawai, kunjungan wisatawan ke Kepulauan Mentawai bisa meningkat. Selain itu, bisa menjadi stimulus untuk terus meningkatkan infrastruktur di Kepulauan Mentawai.

“Kita juga tahu bahwa Mentawai adalah tempat wisata surfing, dan dengan adanya bandara, ini bisa meningkatkan jumlah turis dan memudahkan masyarakat untuk pulang dan pergi dari Padang ke sini atau sebaliknya,” kata Budi kepada wartawan di Bandara Mentawai, Selasa (24/10/2023). (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

UIN Imam Bonjol Padang bekerja sama dengan Pegadaian Syariah Area Padang menggelar sharing session bagi delapan kelompok
Pegadaian Syariah Bekali 8 Kelompok Mahasiswa Entrepreneur UIN Imam Bonjol Padang
Jamkrindo Laksanakan Literasi Penjaminan di Universitas Andalas
Jamkrindo Laksanakan Literasi Penjaminan di Universitas Andalas
Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Dharmasraya Jasman Dt Bandaro Bendang membuka kegiatan Pelatihan Tailor Made Training (TMT)
32 Warga Dharmasraya Ikuti Pelatihan Menghias Busana dan Pengelasan Fabrikasi
BMKG mencatat terjadi 24 kejadian gempa bumi di wilayah Sumatra Barat (Sumbar) dan sekitarnya pada periode 31 Oktober hingga 6 November 2025.
Sepekan Terakhir, Sumbar 24 Kali Diguncang Gempa
Kabid Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kanwil Kemenag Sumbar, M Rifki mengungkapkan bahwa Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2025 tentang Haji
UU Haji dan Umrah Tekankan Efisiensi, Transparansi dan Pemerataan Hak Jemaah
Wawako Padang: Kami Komit Tuntaskan Permasalahan Kawasan Kumuh
Wawako Padang: Kami Komit Tuntaskan Permasalahan Kawasan Kumuh