Andre Rosiade Sampaikan Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1446 H dari Tanah Suci Makkah

InfoLanggam - Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah/2025 Masehi.

Ucapan kemenangan itu disampaikan Andre Rosiade langsung dari Tanah Suci Makkah, Arab Saudi.

Andre Rosiade juga mendoakan agar semua ibadah yang telah dilaksanakan umat muslim di Indonesia selama bulan Ramadhan ini diterima Allah SWT.

Seperti biasa, di akhir Ramadhan ini Andre melaksanakan umrah dan juga iktikaf di Masjidil Haram.

“Saya ingin mengucapkan Selamat Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah. Taqabbalallahu minna wa minkum. Mohon maaf lahir dan batin dari saya Andre Rosiade, anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra dari Makkah al-Mukarramah. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala menerima amal ibadah kita semua,” kata wakil rakyat dari Dapil Sumbar ini, Sabtu (29/3/2025) malam.

Wakil Ketua Fraksi Gerindra DPR RI menjelaskan, pelaksanaan Idul Fitri 1 Syawal 1446 Hijriah di Arab Saudi berbeda satu hari dengan di Indonesia.

Di kota para nabi tersebut, Idul Fitri jatuh pada hari Minggu, 30 Maret 2025. Sedangkan di Indonesia, Idul Fitri diputuskan oleh pemerintah jatuh pada hari Senin, 31 Maret 2025.

Pada Sabtu malam, kata Andre, Arab Saudi sudah memasuki malam takbiran. Malam itu takbiran menggema di seantero Kota Makkah. Lampu kerlap-kerlip dari Zamzam Tower sekaligus menandakan telah masuknya malam takbiran.

“Hari ini hari Sabtu, 29 Maret 2025. Malam ini di Kota Suci Makkah al-Mukarramah, sudah memasuki malam takbiran. Kalau kita lihat di Zamzam Tower, lampu sudah berkerlap-kerlip dan juga lampu sorot menandakan kita sudah masuk malam takbiran. Jadi Insya Allah, besok Makkah sudah melaksankaan Shalat Id, satu hari lebih maju dibandingkan di Tanah Air,” terang Ketua DPD Gerindra Sumbar. (*)

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade mendorong agar PT Telkom Indonesia berani menciptakan bisnis baru salah satunya bisnis data center
Bisnis Telkomsel Turun, Andre Rosiade: Telkom Harus Ciptakan Bisnis Data Center
Penasihat tim Semen Padang FC Andre Rosiade mengungkapkan ada sejumlah langkah yang dilakukan oleh manajemen untuk pembenahan
Andre Rosiade: Ada Rencana Menaikkan Harga Tiket Pertandingkan Kandang SPFC
Pencinta sepakbola yang juga Penasihat Semen Padang FC Andre Rosiade mendorong Ketua Umum PSSI benar-benar melakukan pembenahan di tubuh PSSI
RUPS Digelar 7 Juli, Andre Rosiade Dorong Erick Thohir Benahi PSSI dan PT LIB
Ketum DPP IKM Andre Rosiade mengadakan pertemuan dengan para tokoh pendiri IKM di Sekretariat DPD IKM Tangerang Selatan
Andre Rosiade Bertemu Tokoh Pendiri IKM, Siap Besarkan Organisasi hingga Keluar Negeri
Wakil Ketua Komisi VI DPR RI dari Fraksi Gerindra Andre Rosiade menekankan pentingnya reformasi tata kelola dan peningkatan transparansi
Andre Rosiade Tekankan Pentingnya Reformasi Tata Kelola BUMN Bermandat Sosial
Wakil Ketua Komisi VI DPR dari Fraksi Gerindra Andre Rosiade mengatakan, salah satu bahasan pada Rapat Dengar Pendapat Komisi VI dengan Telkom
Andre Rosiade: Netflix hingga YouTube Untung di Indonesia Tanpa Investasi, Telkom Tergerus