Andre Rosiade: Duka Ridwan Kamil, Duka Indonesia

Berita terbaru dan terkini hari ini: Dari Atalia Praratya, membuktikan bahwa kasih sayang seorang ibu itu tiada tara dan sepanjang masa.

Ridwan Kamil dan keluarganya saat berada di tepian Sungai Aaree, Swiss. (Foto: IG @ataliapr)

Langgam.id - Anggota DPR RI asal Sumatra Barat (Sumbar) Andre Rosiade mengungkapkan duka cita untuk Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil atas musibah yang menimpa putra sulungnya di Sungai Aaree, Swiss. Ridwan Kamil dan keluarga telah meyakini bahwa sang putra, Emmeril Khan Mumtadz atau Eril meninggal dunia karena tenggelam.

"Kami sampaikan duka cita yang mendalam atas musibah ini. Sebagai seorang ayah, saya memahami betapa berdukanya Kang Emil beserta keluarga," ujar Andre melalui keterangan tertulisnya, Jumat (3/6/2022).

Andre mengatakan, dengan berpulangnya Eril, Indonesia sangat kehilangan salah satu putra terbaiknya. Diketahui, anak sulung Ridwan Kamil tersebut akan menempuh pendidikan S2 di Swiss dan kelak ilmunya akan diabdikan untuk negara.

Untuk itu, kata Andre, sesuai dengan apa yang dianjurkan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat, Andre yang juga Ketua DPD Partai Gerindra Sumatra Barat ini mengajak seluruh umat Islam, khususnya masyarakat Sumatra Barat salat ghaib untuk almarhum Eril.

"Mari kita doakan yang terbaik untuk almarhum, untuk Kang Emil, Ibu Atalia beserta keluarga, semoga diberikan kesabaran dan ketabahan," ucap Andre.

Sebelumnya, keluarga Ridwan Kamil menyatakan bahwa Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril telah meninggal dunia, usai sebelumnya hilang terseret arus di Sungai Aaree, Swiss.

Baca juga: Atalia dan Potret Kasih Sayang Seorang Ibu Itu Tiada Tara

Hal itu berdasarkan upaya pencarian oleh pemerintah Swiss selama hampir sepekan. Usai dinyatakan wafat, pihak keluarga juga telah berkonsultasi dengan MUI Jawa Barat untuk menunaikan hak Eril yang meninggal sebagai seorang muslim, yakni disalatkan. (Adv)

Baca Juga

Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade menduga banjir parah yang merendam kawasan Jabodetabek khususnya daerah Bekasi baru-baru ini
Diduga Sebabkan Banjir di Bekasi, Andre Rosiade Minta PJT II Berikan Data Aset yang Disewakan
Pemain Timnas Indonesia Pratama Arhan akan memperpanjang kontrak selama dua tahun dengan klub Liga Thailand, True Bangkok United.
Sukses Tampilkan Kualitasnya, Andre: Arhan Perpanjang Kontrak dengan True Bangkok United
Diduga dicuranginya Semen Padang FC pada laga melawan PSIS Semearang 17 April 2025 lalu, tak membuat manajemen tinggal diam. Penasihat tim
Semen Padang FC Sering Dirugikan, Andre Rosiade Minta LIB Pakai Wasit Asing Khusus Zona Degradasi
Arumi Saidah Humaira kondisinya kian memprihatinkan. Bocah tiga tahun itu menderita penyakit meningitis hidrosefalus dan juga cerebral palsy.
Andre Rosiade Bantu Bocah Penderita Meningitis Hidrosefalus di Padang
Semen Padang FC (SPFC) sudah siap untuk mengarungi Liga 1 musim 2024/2025. Ditambah lagi dengan dukungan penuh dari jajaran penasihat
Andre Rosiade Bantah Tunggakan Gaji Pemain Semen Padang FC yang Dikeluhkan Scott
Usai memberikan bantuan langsung tunai (BLT), Wakil Ketua Komisi VI DPR RI Andre Rosiade kembali membantu Nur Rezkia Fahira yang menderita
Andre Rosiade Fasilitasi Pengobatan Bocah Penderita Lipoma di RSUP M Djamil Padang